Contents
Internet merupakan kebutuhan mendasar umat manusia modern. Coba bayangkan dirimu hidup sehari tanpa terkoneksi internet atau wifi? Pasti hampa seperti berada di ruangan kedap udara. Internet selalu melakukan evolusi agar bisa relevan di gunakan pada setiap zaman.
Di internet, kita bisa melakukan browsing, menonton, dan lain sebagai nya. Satu aktivitas di internet yang tak bisa di lepas begitu saja, yaitu download. Download atau unduh merupakan kegiatan yang banyak di lakukan orang-orang di internet. Apalagi bagi para pecinta game, film dan lain sebagai nya, tentu mereka harus mendownload terlebih dahulu agar menghemat pengeluaran kuota. Karena, ketika menonton live streaming tentu akan membuat boros kuota.
Jika menggunakan pc atau laptop, ketika kamu ingin mengunduh atau mendownload maka di butuhkan software internet download manager. Namun, apabila software tersebut tidak bisa terkoneksi dengan mozilla atau google chrome, mungkin kamu perlu mencari software lain.
5 Software Download Manager Terbaik Gratis Alternatif IDM
Berikut akan kami berikan 5 rekomendasi software alternatif pengganti internet download manager yang terbaik.
1. Software JDownloader
Software manager pertama yang bisa kamu pilih untuk alternatif pengganti internet download manager adalah Software JDownloader. Software JDownloader memungkinkan kamu mendownload file-file seperti video, musik, gambar dan lain sebagai nya. Keunggulan Software JDownloader ini adalah bahwa kamu tidak akan terganggu oleh iklan-iklan tidak penting ketika sedang download file-file yang kamu inginkan. Keunggulan lain dari software JDownloader adalah kamu bisa mengimport file seperti ccf, rsdf, dan dlc. Selain itu, kamu juga bisa mendownload banyak file sekaligus menggunakan software JDownloader. Jadi semisal kamu ingin download video kartu anime Naruto dari episode 1 sampai 10 semisal, maka kamu bisa langsung sekaligus. Tak perlu kelamaan dengan mendownload file tersebut satu per satu. Dengan menggunakan software JDownloader, akan membuat aktivitas download dan unduh mu menjadi lebih cepat, efisien dan hemat waktu. Juga tidak akan terganggu dengan muncul-muncul nya iklan yang datang tak pernah permisi dulu.
2. Software EagleGet
Software berikut nya yang bisa kamu pilih untuk menjadi pengganti dari software internet download manager mu yang tidak dapat terkoneksi dengan baik adalah Software EagleGet. Software EagleGet bisa kamu dapatkan secara gratis. Selain gratis, tentu Software EagleGet mempunyai banyak fitur unggulan yang akan menunjang aktivitas download mu, bung. Software EagleGet menggunakan skema multi thread, sehingga kamu bisa mendownload banyak file sekaligus dengan kecepatan download yang super kilat. Jadi kamu tak perlu membuang banyak waktu untuk mendownload beberapa file tersebut secara satu persatu. Cukup kamu gunakan software ini untuk mendownload banyak file sekaligus dan dengan waktu yang sangat cepat. Software ini mendukung jaringan protokol semisal http, https, ftp, mms, dan rtsp dan masih banyak lagi. Kamu juga tidak perlu khawatir ketika mendownload film atau apapun, akan membawa virus yang akan merusak laptop atau pc mu, karena software ini telah di lengkapi dengan fitur pendeteksi virus. Sehingga ketika ada virus di dalam sebuah file yang ingin kamu download, maka software tersebut akan memunculkan pop up berupa peringatan bahwa file tersebut akan berpengaruh buruk terhadap laptop atau pc atau komputer milik mu karena file tersebut membawa virus. Jadi kamu bisa tenang mendownload tanpa perlu khawatir virus dari file yang kamu download merusak sistem.
3. Software Free Download Manager
Selain dua software diatas, kamu juga bisa menggunakan software yang satu ini untuk download atau unduh sebuah file. Software tersebut bernama Software Free Download Manager. Software Free Download Manager bisa kamu pilih sebagai pengganti dari internet download manager. Karena Software Free Download Manager ini memiliki beragam fitur yang akan mendukung kamu dalam mendownload file-file semisal mendownload lagu atau musik, mendownload video atau film, mendownload game dan lain sebagai nya. Pada Software Free Download Manager terdapat pula fitur yang mendukung aktivitas unduh mengunduh, yaitu ketika kamu gagal mendownload sebuah file karena terkendala koneksi jaringan, maka kamu bisa langsung melanjutkan secara otomatis file tersebut tanpa harus memulai lagi dari awal. Tentu fitur tersebut akan memberi penawar harapan ketika download file mu gagal. Software Free Download Manager ini mendukung banyak aplikasi browser semisal mozilla firefox, google chrome, opera mini, safari dan lain sebagai nya.
4. Software FlashGet
Berikutnya ada Software FlashGet. Kamu bisa mendownload file dengan mudah dan cepat menggunakan bantuan Software FlashGet ketika internet download manager tidak bisa berfungsi dan beroperasi sebagaimana mestin nya. Software FlashGet bisa memungkinkan kamu untuk merestar, melanjutkan dan menghentikan proses unduhan. Tak hanya itu, Software FlashGet bisa digunakan untuk mendownload beberapa file sekaligus dan bisa menempatkan file-file tersebut ke folder yang berbeda-beda. Semisal kamu mendownload lagu dari band legendaris Nirvana, maka kamu bisa menaruh semua unduhan tersebut di dalam satu folder. Kemudian kamu download lagi lagu dari band lain, semisal guns n roses, maka kamu bisa menaruh lagu tersebut di tempat yang terpisah. Fitur ini tentu menjadi unggulan karena akan membuat kamu mendownload sesuatu lebih rapi dan tidak berceceran jadi satu. Selain fitur tersebut, masih ada banyak lagi fitur-fitur unggulan dari Software FlashGet ini yang akan mendukung aktivitas kamu dalam mendownload file kesukaan mu.
5. Software Download Accelerator Plus
Software terakhir yang kami rekomendasikan untuk kamu pakai sebagai pengganti dari internet download manager adalah software Download Accelerator Plus. Software Download Accelerator Plus ini menggunakan teknologi multi-channel SPEEDbit, yang memiliki peran dan fungsi sebagai mempermudah dan mempercepat akses download file mu menggunakan software yang satu ini. Kamu tidak perlu membuang waktu lama-lama untuk download banyak file satu per satu, karena Software Download Accelerator Plus juga bisa digunakan untuk mendownload banyak file dalam waktu bersamaan. Selain itu, semisal ketika kamu mendownload sebuah file dan gagal lantaran jaringan internet atau wifi mu lola, maka kamu bisa langsung melanjutkan unduhan yang gagal tersebut tanpa harus mengulangi semua dari awal. Karena jika mengulangi semua dari awal tentu akan menyulitkan dan bikin kesal. Semisal kamu mendownload video atau film menggunakan Software Download Accelerator Plus, kamu bisa melihat preview singkat dari video atau film yang sedang kamu download. Sehingga kamu bisa memastikan bahwa kamu tidak salah dalam mendownload sebuah video atau film. Dan masih banyak lagi fitur dari Software Download Accelerator Plus ini.
Itulah beberapa software manager yang bisa kamu pilih sebagai alternatif pengganti dari software internet download manager yang tidak terkoneksi.