Siap Lahap Melbourne, Rio Haryanto Senang Tergelincir di Sesi Latihan

Rio Haryanto
Rio Haryanto
Rio Haryanto Saat Berfoto Dengan Mobil F1 Manor Racing Team

Hariannusantara.com – Pembalap Formula 1 Manor Racing Team yang merupakan pembalap Indonesia kembali mengalami permasalahan sekaligus pengalaman pertamanya saat tergelincir di track basah saat menjajal sirkuit Melbourne di ajang latihan bebas GP Melbourne hari ini.

Rio Haryanto yang bertanding dengan menggunakan nomor mobil 88 itu berada di 10 besar pembalap tercepat saat sesi latihan di sirkuit Melbourne yang juga akan menjadi sirkuit pembukaan pertama di ajang balapan GP Formula 1 itu.

Ketika saat tergelincir, Rio Haryanto mengaku senang karena untuk kali pertamanya dirinya merasakan track basah di lintasan dengan menggunakan Mobil Formula 1, hal ini bisa menjadikan dirinya untuk memperoleh pengalaman dalam menjalani balapan di track basah.

Posisi Rio Haryanto menjadi pembalap tercepat ke sepuluh berbeda dengan rekan setimnya Welheirn yang mencatatakan diri sebagai pembalap tercepat ke 6 saat uji coba sirkuit Melbourne hari ini.