Hariannusantara.com – Nusa tenggara timur atau NTT memang mempunyai keindahan alam yang menarik untuk di kunjungi , salahsatunya ialah pantai Kolbano.
Pantai Kolbano merupakan pantai yang unik dan menarik di bandingkan pantai pantai lainnya. pantai kolbano terletak di Desa Kolbano, sebuah desa unik di Pantai Selatan Pulau Timor, Kabupaten Timor Tengah Selatan-NTT, berjarak sekitar 90 km dari Soe (ibu kota kabupaten) dan 140 km dari Kupang (ibukota provinsi).
Bagiamana ya untuk berkunjung kesana ? akses untuk menuju pantai kolbano cukup mudah, kalian bisa menggunakan tranportasi jalur udara kemudian turun di bandara el tari yang bertujun ke kupang. Kemudian perjalanan di lanjutkan dengan menggunakan transportasi umum bus dengan tujuan kolbano dengan tarif sekitar 60.000 rupiah. Namun biasanya bus di terminal ini hanya sekali jalan, jadi kalian bisa menggunakan jasa travel untuk menuju pantai kolbano.
Setelah berada di pantai kolbano, maka kalian akan di suguhkan dengan suasana yang berbeda di bandingkan dengan pantai lain. Jika biasanya pantai menawarkan hamparan pasir putih, pink, coklat, hitam maka tidak untuk maka pantai kolbano. Jangan berharap hamparan pasir yang halus disini, karena kalian akan disuguhkan dengan hamparan bebatuan yang berwarna warni, sungguh unik bukan ? selain di sajikandengan bebatuan yang warna warni, kalian juga dapat melihat batu karang yang menjulang tinggi tegak menghiasi pantai kolbano seakan semakin indah.
Panorama pantai kolbano sungguh indah di pandang, dengan deburab ombak yang cukup kencang serta air laut yang berwarna biru jernih akan memanjakkan mata anda. Selain itu kalian juga bisa duduk duduk santai menykasikan panorama alam pantai kolbano yang indahnya bukan main.
Sebaiknya kalian sebelum berangkat menyiapkan sunblok karena panasnya akan menyengat sekali di kulit, dan juga jangan lupa membawa bekal makanan atau minuman ya ? oh iya kalian juga bisa loh membawa tikar untuk alas tiduran atau duduk duduk cantik di pantai.