Smartphone Terbaru: Xiaomi Mi Note 3 Rilis Bulan Depan

Smartphone-Terbaru-Xiaomi-Mi-Note-3-Rilis-Bulan-Depan
Smartphone-Terbaru-Xiaomi-Mi-Note-3-Rilis-Bulan-Depan
Xiaomi Mi Note 3

Hariannusantara.com – Xiaomi masih banyak menyiapkan beberapa perangkat besutannya yang akan dirilis pada tahun ini. Setelah Xiaomi Redmi 5A yang telah resmi muncul dalam situs lembaga sertifikasi TENAA, kali ini giliran Xiaomi Mi Note 3 yang juga tengah disiapkan untuk menyapa pada Mifans dalam waktu dekat ini.

Mendekati peluncuran Xiaomi Mi Note 3, baru-baru ini bocoran spesifikasi dari smartphone tersebut beredar di dunia maya. Kabarnya Mi Note 3 akan meluncur dengan layar 2K serta menggunakan sisi melengkung pada bagian kanan dan kiri. Sementara itu untuk chipset yang digunakan didukung chipset terkuat saat ini yaitu Snapdragon 835 yang dikombinasikan dengan RAM berkapasitas 6GB. Hal ini tentu saja akan membuat kinerja dari Mi Note 3 akan sangat luar biasa dan siap bersaing dengan jajaran smartphone premium.

Xiaomi Mi Note 3 akan membawa layar seluas 5,7 inch dan menggunakan tampilan antar muak MIUI 9. Dilansir dari Gizmo China, peluncuran Xiaomi Mi Note 3 akan bersamaan dengan Xiaomi Mi Mix 2 yang juga dirumorkan akan segera meluncur dalam waktu dekat ini. Ini diprediksi menjadi strategi baru dari Xiaomi untuk dapat bersaing dari para kompetitornya di pasaran. Pasalnya LG dan Samsung sendiri juga akan meluncurkan smartphone dalam waktu yang berdekatan dengan perangkat besutan Xiaomi tersebut.

Hingga saat ini memang belum banyak beredar bocoran lebih lanjut dari smartphone Xiaomi Mi Note 3 ini. Bahkan vendor asal China tersebut juga masih merahasiakan terkait dengan kabar yang telah merebak ini. Xiaomi Mi Note 3 ini kabarnya akan meluncur pada akhir Agustus ini atau paling lambat pada awal September mendatang.