Contents
Sekarang ini siapa yang tidak kenal dengan smartphone dengan merk Oppo, sebuah smartphone dari pabrikan china yang telah mampu bersaing dengan Samsung, dan iPhone ini telah memiliki banyak konsumen dan penggemar di Indonesia. Maka tidak salah jika smatphone Oppo terus dipasarkan di Indonesia sampai saat ini.
Dan untuk kalian yang sedang mencari smartphone terbaru dari pabrikan Oppo, silahkan simak beberapa rekomendasi Smartphone Oppo Terbaik di tahun 2019 ini yang layak untuk Anda beli dari kelas murah, menengah sampai smartphone kelas atasnya.
5 Rekomendasi Smartphone Oppo Terbaik di Tahun 2019
Oppo Reno Z
Oppo kembali mengeluarkan smartphone terbarunya dengan seri Oppo Reno Z, yang sebelumnya oppo juga telah meluncurkan seri Oppo Reno, Oppo Reno, Reno 10x Zoom dan Reno 5G. Pada seri yang paling baru dikeluarkan bulan juni 2019 ini. Oppo telah membekali smartphone ini dengan tipe layar AMOLED dengan memiliki ukuran cukup besar yaitu 6.4 inches dengan resolusi 1080 x 2340 pixels, dan rasionya 19.5:9 serta sudah memiliki teknologi layar HDR10.
Untuk kemudahan penggunaan smartphone Oppo Rene Z ini telah menggunakan antarmuka ColorOS 6 terbaru dengan OS Android 9.0 (Pie). Selain itu kinerja tangguh dari smartphone ini telah dibekali dengan adanya Chipset Mediatek MT6779 Helio P90 yang diproses pada 12 nm dengan tambahan GPU grafinya menggunakan PowerVR GM9446, untuk memoti internal tersedia pilihan 128/256 GB dengan RAM 6 GB atau memori internal 128 GB dengan RAM 8 GB.
Selain itu ketika membahas tentang kamera, Oppo selalu unggul dalam karma selfienya, pada smartphone ini telah dibekali dengan kamera depan 32 MP, dengan bukaan f/2.0 yang akan membantu pengguna menghasilkan foto selfie terbaik dengan ditambah fitur canggih dan modern yang telah ditanamkan pada aplikasi kameranya. Selain itu, kamera utama sudah menggunakan dual kamera dengan resolusi 48 MP, f/1.7 ditambah dengan kamera kedua 5 MP, f/2.4 yang tentunya akan menghasilkan gambar foto terbaik untuk Anda.
Selain fitur yang disebutkan tadi, Oppo Reno Z sudah menggunakan USB Type-C 1.0, fitur fingerprint juga sudah berada di bawah layar, untuk kapasitas baterai menggunakan 4035 mAh dengan tambahan fitur Fast battery charging 20W (VOOC 3.0). Pilihan warna menarik dari smartphone ini ada varian warna Star Purple, Extreme Night Black, Coral Orange, dan Bead White. Harga dipasarkan saat ini untuk Oppo Reno Z sekitar 5,1 jutaan.
Oppo K3
Lanjut dengan smartphone Oppo yang kedua dan masih sangat baru dilunurkan pada bulan mei yang lalu yaitu Oppo K3. Ini adalah salah satu smartphone Andalan dari Oppo yang dijual dengan kisaran harga 3,1 juta yang berada di segmen mid-range.
Pertama kita bahas tentang desain layarnya, smartphone ini sudah mengunakan tipe layar AMOLED dengan ukuran 6.5 inches dan memiliki resolusi 1080 x 2340 pixels dengan rasio 19.5:9 dan telah dilindungi dengan kaca Corning Gorilla Glass 5.
Untuk kinerja terbaik dan stabil OS Android 9.0 (Pie) telah digunakan pada smartphone ini ditambah dengan antarmuka dari Oppo sendiri yaitu ColorOS 6. Bekal kekuatan dari smartphone ini dipasok dari Chipset Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 dengan kombinasi RAM 6 GB sampai 8 GB dan memori internal 64 GB, 128 GB dan 256 GB.
Kamera pada Oppo K3 ini menggunakan 2 buah kamera dengan resolusi 16 MP, f/1.7 ditambah dengan 2 MP, f/2.4 yang sudah dapat menghasilkan perekaman video kualitas 2160p@30fps, dan 1080p@30/120fps, serta sudah terdapat fitur gyro-EIS. Untuk kamera depan telah menggunakan Motorized pop-up 16 MP, dengan bukaan f/2.0.
USB menggunakan USB 2.0 dengan Type-C 1.0, memiliki Sensors Fingerprint under display, daya tahan baterai sudah 3765 mAh dan ditambah fitur Fast battery charging 20W (VOOC 3.0). Untuk pilihanw arna terdapat varian warna black, Nebula Purple, dan Morning White.
Oppo A9
Masih lanjut dengan smartphone dari Oppo yang serba terbaru di tahun 2019, Oppo A9 juga merupakan salah satunya. Diluncurkan mulai bulan april yang lalu dengan menggunakan layar 6,53 inch, resolusi 1080 x 2340 pixels dan rasio 19.5:9 dan ditambah tipe layar menggunakan LTPS IPS LCD, membuat tampilan layar smartphone ini masih sangat enak dilihat dengan warna dan ketajaman yang baik.
Untuk kameranya pada kamera utama telah dibekali dengan dual kamera 16 MP, f/1.8, AF ditambah dengan kamera kedua 2 MP, f/2.4, depth sensor. Untuk kamera selfie atau kamera depan menggunakan 16 MP, f/2.0.
OS Android 9.0 (Pie) dan antarmuka ColorOS 6 sudah digunakan pada smartphone ini, ditambah dengan kelancaran kinerjanya dari Chipset Mediatek MT6771V Helio P70 dengan CPU menggunakan Octa-core (4×2.1 GHz Cortex-A73 & 4×2.0 GHz Cortex-A53) ditambah lagi dengan GPU Mali-G72 MP3. Untuk kecepatan multitasking ada RAM GB, 4/6 GB dan penyimpanan internal yang luas sebsar 128 GB.
Sensors Fingerprint terletak di bagian belakang, pada bagian belakang juga sudah didesain dengan pilihan warna yang menarik seperti warna Mica Green, Ice Jade White, Fluorite Purple. Untuk daya tahan baterai sudah menggunakan 4020 mAh tapi sayangnya belum ada fitur fast charging. Untuk harga smartphone ini hanya sekitar 2,9 juta.
Oppo Reno 10x zoom
Oppo Reno 10x zoom sempat membuat heboh pengguna smartphone karena fitur 10x zoom yang ada pada smartphone ini yang ingin bersaing dengan smartphone Huawei P30 Pro. Untuk menghasilkan fitur yang mengesankan tersebut, Oppo telah menghadirkan spesifikasi kamera utamanya dengan 3 kamera di bagian belakang dengan masing-masing memiliki sensor 48 MP, f/1.7, 26mm untuk sensor lensa wide, 1/2.0″, 0.8µm, PDAF/Laser AF, OIS dan kamera kedua menggunakan sensor Periscope 13 MP, bukaan f/3.0, 130mm yang merupakan sensor lensa telephoto dengan 5x optical zoom, PDAF/Laser AF, OIS dan terakhir dengan sensor 8 MP, f/2.2, 16mm yang merupakan kamera sensor ultrawide.
Selain unggul dalam hal kamera, Oppo Reno 10x Zoom juga telah dibekali dengan chipset terbaik dan tertangguh saat ini Qualcomm SDM855 Snapdragon 855 ditambah lagi dengan prosessor grafis menggunakan Adreno 640, kapasitas RAM 6/8 GB dengan memori internal 256 GB, memori internal 128 GB dengan RAM 6 GB. Sehingga smartphone ini dapat menjalankan berbagai aplikasi dan game terberat di Android dengan sangat lancar.
Layar untuk menunjang keindahan saat Anda menonton video, bermain game atau melakukan tugas lain pada smartphone ini telah dibekali dengan tipe layar AMOLED yang super tajam dan detail, ditambah dengan layar yang luas sebesar 6.6 inch memiliki resolusi 1080 x 2340 pixels, dan rasio 19.5:9 akan membuat pengguna akan selalu merasa nyaman menggunakan smartphone ini untuk berbagai keperluan.
USB sudah mengunakan Type-C 1.0, ditambah lagi dengan fitur Sensors Fingerprint under display yang sangat canggih dan modern. Untuk daya tahan baterai juga sudah awet seharian dengan baterai kapasitas 4065 mAh dan sudah ada fitur Fast battery charging 20W (VOOC Flash Charge).
Desain tampilan yang indah dari Oppo Reno 10 Zoom ini memiliki varian warna Ocean Green (Fog Sea Green), Jet Black (Extreme Night Black), dan Mist Pink. Untuk harga sekitar 12 jutaan.
Oppo A1k
Rekomendasi yang terakhir adalah untuk Anda yang mencari smartphone terbaru dari Oppo dengan memiliki harga sekitar 1 jutaan atau di bawah 2 jutaan yang baru diluncurkan di tahun 2019. Jawaban untuk Anda adalah Oppo A1k.
Oppo A1k merupakan smartphone terbaik dari oppo dengan harga sekitar 1,5 jutaan yang diluncurkan pada bulan mai yang lalu. Smartphone dengan harga terjangkau ini sudah memiliki spesifikasi yang patutu dipertimbangkan untuk dibeli, karena ukuran layar sudah cukup besar 6.1 inches dengan resolusi 720 x 1560 pixels, dan memiliki resolusi 19.5:9 ditambah lagi dengan perlindungan layar terbaik dari Corning Gorilla Glass 3.
Android 9.0 (Pie) dan antar muka ColorOS 6 sudah diinstal pada Oppo A1K ini, untuk kinerja yang cukup stabil telah dibekali Chipset Mediatek MT6762 Helio P22 yang diproses pada 12 nm dengan CPU menggunakan Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 dan GPU adalah PowerVR GE8320. Dikombinasikan dengan memori internal yang cukup besar 32 GB dan kapasitas memori RAM 2 GB membuat smartphone ini mampu menjalankan aplikasi dan game dasar yang ada di Android dengan sangat lancar.
Karena harganya yang murah, jadi wajar Oppo hanya memberikan 1 buah kamera utama pada smartphone ini dengan ukuran 8 MP, f/2.2, 1/3.2″, 1.4µm, AF dengan tambahan fitur standar seperti LED flash, HDR, dan panorama, untuk kualitas perekaman video sudah menghasilkan kualitas 1080p@30fps. Untuk kamera selfie nya menggunakan 5 MP, f/2.0, 1/5″, 1.12µm dengan fitur HDR dan sudah dapat menghasikan Video berkualitas 720p. Baterai menggunakan 4000 mAh sehingga bisa awet dalam 1 hari.