Contents
Curriculum Vitae atau biasa yang kita singkat dengan CV, biasanya menjadi sebuah syarat pada saat kita akan melamar sebuah pekerjaan, sebuah CV yang baik akan bisa menunjukan pengalaman atau jati diri dari si pelamar ketika pihak HRD melihat atau membacanya. Pembuatan sebuah CV yang baik dan juga benar akan membuat si pelamar memiliki kemungkinan yang besar untuk bisa di panggil dan melalui proses berikutnya dalam mencari pekerjaan.
Namun kendala yang sering dihadapi ketika kita membuat CV adalah kurangnnya pemahaman mengenai apa saja yang harus ditulis didalam CV dan cara penulisan CV yang baik dan benar. Untuk membuat sebuah CV kita juga harus mengerti apa saja yang ada di dalam CV. Berikut ini akan kita bahas mengenai cara membuat CV yang baik dan benar serta penjelasan mengenai bagian-bagian penting dalam pembuatan sebuah CV.
Bagian-bagian penting dalam pembuatan CV
Didalam sebuah CV ada bagian yang penting yang harus diisi atau harus ada ketika kita membuatnya. Berikut ini merupakan beberapa bagian penting yang harus kita sampaikan di dalam sebuah CV agar perusahaan yang akan kita lamar mengerti dengan baik diri kita.
Pengisian data pribadi
Disebuah CV hal pertama yang harus kita perhatikan adalah pada saat kita mengisi data pribadi kita, dimana disitu harus ditulis nama lengkap kita, tempat lahir, tanggal lahir, alamat kita sekarang, nomor telepon yang bisa dihubungi atau juga E-Mail.
Untuk saat ini beberapa perusahaan akan lebih memilih mengirimkan sebuah e-mail kepada para pelamarnya entah diterima atau tidaknya mereka didalam mengirim surat lamaran. Penulisan e-mail yang jelas dan simple akan membuat seorang HRD akan memiliki penilaian tersendiri, juga dengan alamat email yang simple juga akan mengurangi resiko kesalahan kirim dari pihak perusahaan.
Mendeskripsikan diri kita
Pada bagian deskripsi diri, disini kita dituntut untuk bisa mendeskripsikan atau mengenalkan diri kita, dimana didalam pendeskripsian ini kita harus menerangkan sejelas-jelasnya mengenai siapa diri kita dan kemampuan atau kelebihan apa yang kita punyai. Penjelasan dengan detail dan jelas mengenai kemampuan kita akan membuat HRD bisa dengan jelas membaca diri kita dan memberikan penilaian terhadap kemampuan yang kita miliki
Riwayat hidup dan Pelatihan
Sangat penting sekali di bagian ini, karena kita harus mencantumkan riwayat pendidikan yang sudah kita dapatkan, dan biasanya disinilah HRD akan melihat apakah sama dengan kriteria minimum pendidikan yang dicari. Disini kita harus mencantumkan riwayat hidup pendidikan kita dari mulai SD, SMP, SMA, dan kuliah jika pernah. Mengikuti sebuah pelatihan atau pendidikan informal yang sama dengan pekerjaan yang dilamar akan membuat kita semakin besar peluang untuk bisa mengikuti proses seleksi berikutnya.
Pengalaman berorganisasi
Di setiap kita mengikuti pendidikan formal maka biasanya akan ada organisasi siswa didalamnya, ini akan sangat menguntungkan apabila kita memiliki pengalaman dalam berorganisasi. Karena ketika seseorang sudah bisa belajar atau bekerja didalam organisasi maka dia akan dengan mudah beradaptasi dan juga bekerja sama dengan para pekerja yang lain.
Keahlian tambahan
Jika kita pernah mengikuti sebuah kursus atau pelatihan pasti kita akan diberikan sebuah sertifikat pelatihan, cantumkan saja semua jenis pelatihan yang sudah kita lakukan, apalagi jika pelatihan atai sertifikat yang kita kirimkan merupakan bentuk sertifikat yang erat kaitannya dengan posisi yang akan kita lamar, dimana sertifikat tersebut akan menjadi nilai tambah bagi HRD yang melihat CV kita.
Prestasi yang pernah di capai
Tuliskan semua prestasi yang pernah kita capai atau kita dapatkan dengan jelas, [maksudnya ketika kita mendapatkan sebuah prestasi pada pendidikan formal maka tulis dengan jelas prestasi apa itu dan kapan prestasi itu didapatkan, jika kita memiliki prestasi diluar pendidikan formal kita harus menuliskan prestasi dalam bidang apa, kapan mendapatkan prestasi tersebut, dan siapa penyelenggara yang memberikan prestasi tersebut.
Pengalaman kerja dan referensi perusahaan
Sebuah pengalaman kerja yang dicantumkan dimana kita akan melamar sebuah pekerjaan akan menjadi poin yang penting ketika itu dilihat oleh HRD, dengan pengalaman kerja yang sudah lama maka akan menjadi nilai tambah yang baus di mata HRD, palagi jika pengalaman kerja kita itu masih memiliki hubungan dengan pekerjaan yang kita lamar. Jika kita sudah pernah bekerja pada perusahaan lain, akan lebih baik jika kita bisa meminta sebuah surat referensi dari perusahaan sebelumnya, dimana didalam surat tersebut akan mencantumkan kenapa kita keluar dari perusahaan, kinerja kita ketika kita didalam perusahaan tersebut, dan hasil kerja kita selama kita bekerja di perusahaan sebelumnya.
Itulah beberpa penjelasan bagian-bagian penting yang ada didalam sebuah CV, dimana dengan kita bisa menjelaskan dan menulisnya dengan jelas dan simple maka akan dengan mudah juga HRD perusahaan mengetahui siapa diri kita. Dengan penilaian yang ada di dalam CV tersebut yang jelas dan benar maka ada kemungkinan besar kita akan dipanggil untuk mengikuti proses seleksi berikutnya.
Cara Membuat CV yang baik dan benar
Diatas telah kita bahas bagian-bagian penting yang ada di dalam sebuah CV, nah sekarang yang akan kita bahas adalan penulisan yang baik ketika kita akan menulis sebuah CV. Penulisan yang baik dan benar juga akan mempengaruhi sebuah penilaian seorang HRD terhadap diri kita. Berikut ini beberapa poin cara penulisan CV yang baik dan benar
Gunakan kertas putih polos
Biasanya ketika kita akan membuas sebuah CV, perhatikan kertas yang akan kita gunakan, dimana kita harus menggunakan kertas warna putih yang polos, ukuran kertas yang biasanya digunakan adalah kertas A4.
Buatlah tampilan yang rapi dan juga indah
Penulisan sebuah CV dengan tata urutan yang benar jika diimbangi dengan penulisan yang rapi dan juga indah akan membuat kesan pertama pembaca CV memiliki nilai yang baik.
Pemilihan jenis font atau huruf
Karena sifatnya yang resmi, maka sebaiknya ketika kita akan menulis sebuah CV buatlah dengan munggunakan font times new roman atau calibri, dengan ukuran 11 atau 12pt.
Perhatikan penggunaan tata bahasa, tanda baca, ejaan sesuai EYD
Penulisan didalam CV hendaknya harus menggunakan tata bahasa dan tanda baca yang jelas, dan ejaaan yang sesuai dengan EYD. Jangan menggunakan kalimat atau kata tidak baku didalam menulis sebuah CV.
Gunakan kalimat yang jelas
Dengan kita menuliskan kalimat yang jelas maka pihak HRD pun akan dengan jelas mengerti mengenai diri kita. Jangan sampai kita menuliskan kalimat yang memiliki dua arti atau kalimat ambigu, itu malah akan membuat HRD menjadi bingung.
Buat CV jangan sampai 2 halaman
Pembuatan sebuh CV adalah dengan tujuan untuk meceritakan kepada pihak HRD mengenai diri kita secara jelas dan simple, dimana jangan sampai kita terlalu panjang dalam memberikan deskripsi, cukup kita buat dengan rapi dan simple dan hanya satu lembar saja.
Dengan melakukan langkah dan memperhatikan bagian-bagian penting dari sebuah CV, dan dengan menuliskannya secara jelas dan benar maka akan ada kemungkinan besar nantinya akan dipanggil untuk memulai proses seleksi selanjutnya atau biasanya proses wawancara dari pihak perusahaan. Berikut ini juga akan dicantumkan beberapa contoh dari CV dari beberapa jenis posisi pekerjaannya.
Contoh CV Lamaran Kerja Dokter Rumah Sakit
Contoh Riwayat Hidup
Curriculum vitae yang dibuat untuk bekerja di sebuah rumah sakit, biasanya sudah memiliki format yang ditetapkan, dimana contoh yang diberikan ini merupakan contoh dari CV pada sebuah rumah sakit untuk posisi menjadi dokter
CV Lamaran Kerja Dokter Rumah Sakit
CURRICULUM VITAE
DATA PRIBADI
- Nama : Chandra Pratama Putra
- Tempat Tanggal Lahir : Purwokerto, 3 Juni 1988
- Alamat : Jalan Piere Tendean Barat Nomor 6, Purwokerto
- No Hp : 081542687652
- Jenis Kelamin : Laki-laki
- Agama : Islam
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Status : Belum Menikah
- Email : chandrapp@gmail.com
- Hobi : Membaca
- Kesehatan : Baik
- Pendidikan Terakhir : Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran UNOSED Purwokerto
PENDIDIKAN FORMAL
- 1992-1998 SDN 1 Purwokerto
- 1998-2001 SMP 3 Purwokerto
- 2001-2004 SMA 2 Purwokerto
- 2004-2010 Fakultas Kedokteran Universitas UNSOED Purwokerto
SEMINAR dan Pelatihan
- Pelatihan BCLS Di RS Margono Purwokerto
- Pelatihan EKG DI RS Dadi Keluarga Purwokerto
PENGALAMAN KERJA
- Dokter jaga UGD RSUD MARGONO Purwokerto
- Dokter praktek pribadi
- Dokter pengganti di PUSKESMAS Sokaraja
PRESTASI
- Olimpiade Sains dan Kimia Tingkat Universitas Peringkat 2 Tahun 2007
- Karya Ilmiah Antar Universitas Se Jawa Tengah Juara 3 Tahun 2008
- Lomba Cerdas Cermat Di Universitas Unsoed Antar Fakultas Juara Umum Tahun 2009
Sekian daftar riwayat hidup yang saya buat dengan data dan fakta sebenarnya dan dengan akal yang sehat, agar bisa dijadikan bahan pertimbangan dalam surat lamaran kerja saya ini. Terima kasih atas waktunya dan perhatiannya.
Tanda Tangan
Chandra Tris FUP
Itulah contoh CV yang dibuat dibuat untuk melengkapi berkas surat lamaran yang ditujukan untuk sebuah posisi menjadi sebuah dokter di sebuah rumah sakit. Dimana penulisan pengalaman dan prestasi yang ditu;iskan bisa menjadikan nilai tambah agar bisa di panggil pada tahapan selanjutnya.
Contoh CV Fresh Graduate
Contoh Daftar Riwayat Hidup
Beberapa perusahaan biasanya akan membuka lowongan bagi para pekerja yang baru saja lulus pendidikan formal. Berikut ini contoh CV untuk pelamar yang baru saja lulus sekolah atau lulus kuliah:
CURRICULUM VITAE
DATA PRIBADI
- Nama : Azzahra Nur Pratiwi
- Tempat Tanggal Lahir : Purwokerto, 3 Juni 1986
- Alamat : Jalan Mangga Manis, Banjarsari Kidul Nomor 6, Sokaraja
- No Hp : 08156785446
- Jenis Kelamin : Perempuan
- Agama : Islam
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Status : Menikah
- Email : AzzahraNP@gmail.com
- Hobi : Belanja
- Kesehatan : Baik
- Pendidikan Terakhir : Pendidikan D3 Pariwisata Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto
PENDIDIKAN FORMAL
- 1992-1998 SDN 1 Purwokerto
- 1998-2001 SMP 3 Purwokerto
- 2001-2004 SMA 2 Purwokerto
- 2004-2010 Fakultas Pariwisata Unsoed Purwokerto
PENDIDIKAN INFORMAL
- Kursus Komputer Microsoft Office
- Kursus Bahasa Inggris atau TOEFL
PRESTASI
- Olimpiade Biologi dan Kimia Universitas Peringkat 1 Tahun 2005
- Karya Ilmiah Antar Universitas Se Jawa Tengah Juara 3 Tahun 2006
- Lomba Cerdas Cermat DI Universitas Jenderal Soedirman Antar Fakultas Juara Umum Tahun 2008
Demikian daftar riwayat hidup yang saya buat dengan data dan fakta sebenarnya dan dibuat dengan akal yang sehat, agar bisa dijadikan pertimbangan dalam surat lamaran kerja saya ini. Terima kasih atas waktu dan perhatiannya.
Tanda Tangan
(Azzahra Nur Pratiwi)
Itulah contoh dari CV yang dibuat untuk para pelamar pekerjaan yang baru saja lulus pendidikan formal. Dimana di bagian pangalaman pekerjaan tidak diisi dan digantikan dengan prestasi dari pendidikan formal yang pernah diterima.
Contoh CV yang Baik dan Benar Secara Umum
DAFTAR RIWAYAT HIDUP
DATA PRIBADI
- Nama : Dewangga Yoga Pratama
- Tempat, Tanggal Lahir : Purwokerto, 9 Desember 1990
- Alamat : Pramuka no. 02, Purwokerto
- HP : 0821 6565 3452
- Jenis Kelamin : Laki-Laki
- Agama : Islam
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Status : Belum Menikah
- Email : DewanggaYP@gmail.com
PENDIDIKAN FORMAL
- 1994 – 2000 : SD Muhammadiyah Purwokerto
- 2000 – 2003 : SMP Kornurus 3 Purwokerto
- 2003 – 2006 : SMA N 1 Purwokerto
- 2006 – 2013 : Program S1 Akuntansi di STIE Purwokerto
PENGALAMAN KERJA
- Bekerja di PT. Bank Mandiri Tbk. Purwokerto Sebagai Verificator Kartu Kredit April 2009– Oktober 2009
- Asisten Pelatih untuk PON Banyumas Desember 2008 – Januari 2010
- Bekerja di KSP Purwokerto sebagai Driver Januari 2010 – Mei 2014
- Bekerja di PT. Stama Sejahtera Purwokerto sebagai Customer Service Juli 2015 – Sekarang
PRESTASI
- Atlet Cabang Lari di Open Thailand dan Lombok (2006)
- Seleksi Nasional PON Jateng ( 2011 – 2012)
- Atlet Voli Provinsi Jawa Tengah ( 2010 – 2013 )
- Juara 3 Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Jensoed Cup di Purwokerto ( 2016 )
Sekian Daftar Riwayat Hidup ini saya buat dengan akal yang sehat dan dengan data yang sejujurnya. Terimakasih atas waktu dan perhatianya.
Hormat saya,
Dewangga Yoga Pratama
Itulah contoh pembuatan CV dengan baik dan benar untuk digunakan secara umum. Karena biasanya bentuk dari CV yang digunakan untuk melamar sebuah perusahaan tidak menentukan bentuknya maka bentuk diatas merupakan bentuk CV secara umum yang bisa digunakan, karena tidak menutup kemungkinan setiap perusahaan memiliki tipe atau konsep berbeda untuk penulisan CV.
Cara membuat CV yang baik dan Menarik
Pada saat kita akan melamar sebuah pekerjaan, membuat sebuah CV merupakan tahap awal sebelum kita membuat surat lamaran pekerjaan dimana CV inilah yang akan melengkapi berkas lamaran kita.
Kita akan membahas kali ini tentang langkah yang diperlukan dalam proses pembuatan CV yang baik dan juga bisa menarik minat membaca HRD perusahaan.
Lakukan penelitian pekerjaan
Penelitian ini dilakukan agar kita bisa dengan cermat bisa mengerti tentang pekerjaan yang akan kita lamar dan juga mengenal informasi tentang perusahaannya. Untuk melakukannya kamu harus memperhatikan hal berikut ini
- Cari info mengenai persyaratan kerja di perusahaan. Mencatat syarat apa saja yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan menjadi syarat yang wajib dilakukan, karena dengan begitu kita bisa mengetahui kualifikasi seperti apa yang perusahaan itu inginkan. Apakah sama dengan kualifikasi kita atau tidak
- Mencari informasi mengenai perusahaan yang akan dilamar. Dengan kita mengetahui seluk beluk perusahaan yang akan kita lamar kita akan bisa mengetahui jenis posisi pekerjaan apa yang akan kita lamar. Sehingga kita bisa dengan mudah mencantumkan prestasi dan keahlian kita, pada CV yang kita tulis.
Cari Info tentang CV
Setelah kamu menggali lebih dalam mengenai informasi pekerjaan dan perusahaan yang akan kamu lamar, sekarang kamu harus mencari informasi mengenai CV yang akan kamu gunakan. Dimana seperti yang sudah disinggung diatas, bahwa ada beberapa perusahaan yang sudah memberikan sebuah konsep tentang pembuatan CV sendiri. Jika perusahaan yang kamu lamar tidak memiliki konsep CV yang ditetapkan, kamu bisa menggunakan contoh CV yang digunakan secara umum. Dengan mengetahui CV yang akan digunakan maka kita bisa dengan mudah menuliskan apa yang akan kita berikan untuk memperkenalkan diri kita kepada HRD perusahaan yang akan kita lamar.
Memulai membuat CV
Ketika kamu sudah melakukan penelitian dan mengetahui jenis CV yang akan digunakan kita akan melangkah ke bagian pembuatan CV. Dimana yang perlu diperhatikan pada pembuatan CV ini adalah
- Cantumkan data diri secara lengkap dan jelas. Ini adalah bagian pertama yang harus kamu tulis di bagian awal CV. Dengan menuliskan nama lengkap yang jelas, dan juga alamat rumah, nomor telepon dan juga alamat email pun harus jelas. Jangan sampai kita menuliskannya secara acak. Di pojok kiri atas CV biasanya ada kolom tersendiri untuk menempelkan foto terbaru kita.
- Penulisan jenjang pendidikan dengan urut dan juga jelas, dengan menulis jenjang pendidikan yang sudah kita tempuh secara formal, maka pihak pembaca CV pun akan lebih mengerti kita tentang dari mana kita lulus.
- Pendeskripsian keahlian. Pada bagian keahlian deskripsikan mengenai keahlian apa saja yang bisa kamu lakukan, bila misalkan kamu memiliki keahlian di bidang komputer maka kamu ceritakan keahlian seperti apa di bidang komputer yang kamu bisa, selain menggunakan word dan excel, tambahkan keahlian komputer yang lainnya, sehingga nanti keahlian ini bisa menarik perhatian pembaca CV.
- Dibagian pengalaman kerja, jika pernah bekerja di suatu tempat atau perusahaan, tuliskan secara detai mengenai posisi di perusahaan sebelum kamu melamar di perusahaan ini, dan juga jika terdapat surat referensi dari perusahaan sebelumnya akan menjadi nilai tembah bagi penilaian dari seorang HRD. Bila kamu keluar dari perusahaan sebelumnya dengan baik maka nilai plus juga akan kamu dapatkan.
Koreksi kembali CV
Bila kamu sudah selesai dalam tahap pembuatan CV, segera lakukan koreksi terlebih dahulu sebelum CV tersebut di kirimkan ke perusahaan yang akan dilamar. Hal perlu kamu lakukan ketika mengoreksi CV kamu kembali adalah
- Tata bahasa dan ejaan dalam penulisan CV. Kamu harus memperhatikan kembali apakah tata bahasa dan ejaan yang kita gunakan sudah benar. Menghindari bahasa indonesia yang tidak baku mungkin akan lebih efektif, sehingga tata bahasa yang kamu tulis juga akan terlihat menarik.
- Buat kata lebih simple. Didalam kita membuat sebuah CV, kita hanya bisa mendeskripsikan diri kita dalam bentuk kata-kata, sehingga rubah penggunakan deskripsi yang terlalu panjang, sehingga bentuk dari CV kita akan terlihat simple dan menarik
Analisis CV
Jika kamu sudah melakukan tahao koreksi CV, sekarang kamu harus bisa melakukan tahap terakhir yaitu melakukan analisis terhadap CV kamu sendiri. Beberapa hal yang harus di perhatikan ketika kamu melakukan analisis antara lain.
- Bacalah CV kamu seolah kamu merupakan seorang HRD dari pihak perusahaan yang kamu lamar
- Mintalah orang lain untuk menilai CV yang kamu tulis. Jika dirasa CV yang kamu tulis kurang menarik, persilahkanlah seseorang untuk membaca dan menilai CV yang kamu tulis, tentu saja orang yang akan membaca CV kamu harus tahu seluk beluk pembuatan sebuah CV.
Kesalahan dalam pembuatan CV.
Pembuatan CV merupakan hal pertama yang kita lakukan dalam melengkapi surat lamaran pekerjaan kita, ketika kita sudah mengetahui jenis CV dan melakukan penulisan yang tertata, namun terkadang kita melakukan beberapa kesalahan kecil yang tidak kita sadari, sehingga malah membuat CV kita terlihat kurang menarik. Berikut ini adalah beberapa kesalahan yang sering terjadi ketika kita menulis sebuah CV.
- Kesalahan ketik. Ketika kita mengetik sebuah CV di komputer biasanya akan ada kesalahan ketik dimana kesalahan yang sering terjadi adalah salah huruf atau kurang huruf didalah satu katanya. Maka sebaiknya di baca kembali CV sebelum kita melakukan pencetakan CV kamu.
- Format penulisan CV yang terlalu kreatif. Terkadang kita membuat sebuah CV tidak disesuaikan dengan format yang seharusnya. Dimana setiap CV memiliki konsep dan konten yang berbeda ketika kita menggunakannya untuk posisi tertentu. Bagi yang akan menggunakan format yang kreatif, biasanya digunakan untuk CV yang diperlukan untuk presentasi sebuah seminar.
- Data tidak valid. Jika kita akan menuliskan data diri kita, seharusnya sesuaikan dengan data diri yang ada di KTP dan juga ijazah kita, karena nantinya fotocopy dari KTP dan ijazah kita akan dijadikan berkas pendukung surat lamaran atau CV kita.
- Penggunaan CV yang sama untuk semua perusahaan. Sudah kita bahas diatas secara berulang, dimana beberapa perusahaan memiliki konsep yang berbeda tergantung jenis posisi yang akan diisi.
- Terlalu panjang. Penggunaan kalimat yang terlalu panjang tidak akan membuat efektif dari CV yang kita tulis. Dimana konsep CV adalah mendeskripsikan diri kita secara simple dan jelas, sehingga menghindari kalimat yang terlalu panjang akan membuat CV kita semakin menarik.
- Kesalahan dalam penggunaan tanda baca. Biasanya kesalahan ini dilakukan ketika kita terlalu terfokus dalam hal mendeskripsikan diri kita, sehingga kita secara tidak sadar, kita tidak menggunakan atau salah tempat dalam menggunakan tanda baca. Mengetahui tanda koma dan titik yang harus digunakan dan tempatnya akan bisa membuat CV yang kita tulis akan semakin menarik.
Setelah semua langkah dan tata cara penulisan CV telah kita ketahui, kita bisa melakukan penulisan CV dengan baik dan benar. Dengan penulisan sesuai dengan konsep, hasil yang diharapkan adalah bisa melakukan tes atau menuju pada proses kualifikasi yang selanjutnya hingga kita bisa bekerja di perusahaan yang kita inginkan. Dengan disertai contoh yang kita berikan tentu saja kamu akan bisa dengan cepat mengerti mengenai konsep CV yang tepat untuk posisi yang ingin kamu isi di perusahaan yang akan kamu lamar.