GuitarTuna – Aplikasi Stem Gitar Otomatis Di HP Android

 

GuitarTuna adalah sebuah aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk menyetem gitar secara otomatis dengan ponsel android. Jika kamu tidak bisa menyetem gitar secara manual maka kamu bisa menggunakan aplikasi GuitarTuna ini karena aplikasi ini sangat mudah digunakan dan tidak ribet.

Fitur Guitar Tuna

1. Popular Tuning

Fitur pertama dari aplikasi GuitarTuna adalah popular tuning. Fitur ini menawarkan banyak tune yang bisa kamu pilih untuk menyetem gitar mu sesuai dengan bunyi dan nada yang kamu inginkan. Beberapa popular tuning yang tersedia di aplikasi GuitarTuna antara lain adalah Standar, Drop D, Drop B, Half Step Down, Drop A dan masih ada banyak lagi.

2. Learn Chord

Fitur lain dari aplikasi GuitarTuna ini adalah learn chord. Dengan fitur ini kamu bisa mengetahui sebuah kord gitar dengan cara kamu mendengarkan sebuah lagu yang kamu putar dan aplikasi GuitarTuna ini akan membantu mencarikan kord-kord gitar yang digunakan oleh musisi pada lagu yang sedang kamu mainkan tersebut.

3. Instrumen

Fitur berikutnya dari aplikasi GuitarTuna ini adalah instrumen. Ada banyak instrumen musik petik yang bisa kamu pilih untuk menyetem seperti gitar, ukulele dan masih ada banyak lagi instrumen petik lain nya.

Loading...

Fungsi dan Manfaat

1. Memudahkan Steam Gitar

Dengan adanya aplikasi GuitarTuna ini akan memudahkan semua orang untuk bisa menyetem gitar. Hanya perlu memetik salah satu senar dan menyelaraskan bunyi dengan tanda yang ada pada aplikasi tersebut maka suara dari gitar tidak akan menjadi fals dan sumbang.

2. Mencari Kord Sebuah Lagu

Aplikasi GuitarTuna ini bisa kamu gunakan untuk mencari kord gitar lagu-lagu yang kamu inginkan yang tidak ada di google dengan menggunakan fitur learn chord.

3. Melatih Ritme Permainan Gitar

Aplikasi GuitarTuna ini dilengkapi dengan metronom yang bisa kamu gunakan untuk melatih ritme permainan gitar mu agar menjadi lebih pro.

Download

Jika kamu ingin mendownload aplikasi penyetem gitar yaitu GuitarTuna, kamu bisa klik pada link yang tercantum disini.