FUNGSI ALAT MUSIK KENDANG (GENDANG) DAN CARA MEMAINKANNYA

FUNGSI ALAT MUSIK KENDANG (GENDANG) DAN CARA MEMAINKANNYA

Bagi kalian penikmat music, mungkin  alat music tradisional yang satu ini tidak asing di  telinga kalian. Bunyinya sangat khas membuat siapa pun yang mendengarnya ingin berjoget atau bergoyang, serta bentuknya beragam dan unik. Ciri khas ini lah yang membat alat music tradisoinal ini sangat terkenal, bukan hanya di Indonesia tetapi sampai ke mancanegara. Yap! Apalagi kalau bukan alat music Kendang/Gendang.

Kendang atau biasa disebut Gendang merupakan alat music tradisional yang berasal dari Indonesia. Di Jawa, alat music ini tergabung dalam instrumen Gamelan. Semua daerah di Indonesia hampir memiliki alat music seperti ini namun dengan ciri khas dan penyebutan yang berbeda. Jika kamu penasaran mengenai alat music kendang, yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Pengertian dan Sejarah Alat Musik Kendang

Kendang atau Gendang adalah salah satu alat music tradisional yang dimainkan dengan cara dipukul dan tergabung dalam instrumen gamelan. Alat music tradisional ini telah dikenal sejak pertengahan abad ke 9 Masehi oleh masyarakat suku jawa. Awal mula kendang ditemukan yaitu oleh masyarakat yang menunjukkan kegembriraan atau suka cita dengan cara memukul-mukul benda di sekitarnya. Kendang juga dikenal dengan nama Padahi, Muraja, Panawa, Pataha, dan masih banyak lagi. Alat music kendang juga terdapat di relief Candi Borobudur, Candi Panataran, dan Candi Prambanan. Hal ini menunjukkan bahwa eksistensi alat music membranofon ini sudah ada sejak zaman dahulu.

Loading...

Jenis-Jenis Kendang Alat Musik Tradisional

Jika dilihat dari ukuran dan bentuk, gendang dibagi menjadi beberapa jenis seperti kendang yang kecil disebut ketipung, sedangkan Gendang ukuran besar disebut Kebr atau Ciblon.

Adapun jenis-jenis kendang antara lain:

1. Kendang Sunda, Jawa Barat

Secara umum, alat music gendang di Jawa Barat dikenal dengan sebutan Kendang Sunda. Satu set Kendang Sunda terdiri dari tiga jenis kendaang berdasarkan ukuran, yaitu dua kendang anak berukuran kecil terdiri dari ketipung dan kutiplak serta satu kendang indung dengan ukuran besar.

Sebenarnya terdapat berbagai macam kendang sunda berdasarkan fungsinya dalam iringan yaitu Jaipongan, Kliningan, Penca Silat, Ketuk Tilu, Bajidoran, Keurseus dan Sisingaan. Setiap jenis kendang memiliki berbagai bentuk, ukuran, pola dan motif yang berbeda-beda.

2. Kendang Jaipong

Kendang Jaipong atau Kendang Jaipongan adalah kendang yang berasal dari Sunda, Jaw Barat.  Untuk mengiring Tari Jaipong Kendang jenis ini biasa digunakan. Jenis kendang ini paling banyak tersebar di seluruh penjuru nusantara, bahkan sampai ke Negara-negara lain.kendang jaipong juga digunakan untuk mengiringi kesenian di Indonesia, di anaranya:

  • Di Yogyakarta, alat music kendang jaipong digunakan untuk mengiringi acara kesenian Wayang Kulit, Campur Sari, Tarian Adat, dan Ketoprak.
  • Di Bali, kendang ini dimainkan sebagai pengiring kesenian Joged Bumbungkein
  • Di Semarang menggunakan kendang ini untuk Kesenian Gambang Semarang

Kendang ini kerap dimainkan untuk instrumen music dangdut, jazz, dan keroncong. Hal ini membuktikan bahwa eksistensi Kendang Jaipong tidak kalah keren dengan alat music modern di dunia music.

Fungsi Alat Musik Tradisional Kendang

Fungsi kendang dalam sebuah laku sangat lah penting yakni untuk mengendalikan tempo dan irama lagu. Fungsi lainnya yaitu untuk  mengiringi kesenian seperti tarian, pencak silat, acara pernikahan Jawa, dan sebagai alat music utama di lagu dangdut.

Dalam Karawitan Sunda, fungsi gendang dibagi menjadi 5 yaitu:
1. Anggeran Wiletan, artinya kendang sebgai penjaga irama

  1. Anceran Wiletan, berarti sebagai pemberi irama pada permulaan, pertengahan, dan akhir sebuah lagu atau gending
  2. Amardawalagu, yaitu sebagai melodi sebuah lagu
  3. Arkuh lagu, artinya gendang merupakan kerangka lagu
  4. Adumanis, yakni sebagai pendukung ritme mengiringi sinden

Cara Memainkan Alat Musik Gendang

Alat music ini dimainkan dengan cara dipukul menggunakan kedua telapak tangan. Tangan kanan diletakkan pada gendang besar. Sedangkan tangan kiri pada gendang kecil. Usahakan posisikan tangan senyaman mungkin. Teknik memukulnya yaitu dengan memukul menggunakan jari telunjuk dan jari manis. Sedangkan tangan kiri memukul dengan menggunakan jari telunjuk, jari manis, serta bagian dalam telapak tangan.

Itulah ulasan lengkap mengenai alat music gendang. Gendang merupakan warisan buday leluhur. Sebagai generasi bangsa, mari lestarikan budaya nusantara!