Contents
Fungsi bekam sebagai alat terapi
Belakangan ini dunia medis atau dunia kesehatan selalu berkembang dari sisi inovasinya baik yang berhubungan dengan teknologi maupun pengobatan secara alternative. Meskipun teknologi semakin maju namun di dunia medis masih banyak orang yang menggunakan cara alternative seperti misalnya pengobatan alternative dan terapi alternative. Meskipun tidak menggunakan alat canggih yang mengikuti kemajuan teknologi namun pengobatan alternative dan terapi alternative tetap memiliki pelanggan tersendiri. Karena umumnya pengobatan dan terapi alternative lebih murah dan terjangkau terutama untuk kalangan menengah ke bawah. Salah satu terapi alternative yang cukup popular belakangan ini adalah terapi bekam yang banyak di gunakan oleh masyarakat sebagai terapi pengobatan alternative untuk berbagai macam penyakit.
Apa itu terapi bekam?
Terapi bekam merupakan terapi alternative yang telah di gunakan oleh tabib-tabib di seluruh dunia yang sudah melakukannya sejak ribuan tahun yang lalu. Pada jaman dahulu, Terapi bekam ini sangat terkenal di kawasan timur tengah dan china bahkan hingga ke daerah asia lainnya dan eropa hinga amerika. Karena saking terkenalnya terapi bekam ini, maka banyak orang yang menggunakan terapi bekam sebagai salah satu alternative terapi untuk pengobatan penyakit maupun untuk menjaga kesehatannya. Cara kerja terapi bekam ini adalah sama halnya seperti alat vakum, terapi bekam menggunakan cawan khusus yang di desain untuk terapi bekam yang dapat menghisap lapisan kulit dan bahkan terkadang juga bisa memindahkan otot dari yang satu ke yang lainnya. biasanya cawan untuk bekam ini khusus terbuat dari plasti, gelas maupun silicon. Namun pada zaman dulu karena balum ditemukan gelas, plastik dan silicon maka menggunakan tanduk binatang, tanah liat dan bamboo.
Biasanya bekam di gunakan pada bagian tubuh yang sakit, namun yang paling umum di gunakan adalah pada bagian leher dan punggung, meskipun bagian lain juga bisa di lakukan terapi bekam. Semua tergantung dari keluhannya dan jenis sakitnya.
Fungsi bekam
Adapun beberapa fungsi dari terapi bekam yang perlu anda ketahui sehingga anda bisa mempertimbangkan apakah akan menggunakan terapi bekam ini untuk pengobatan penyakit anda atau sebagai terapi untuk menjaga kesehatan anda. berikut beberapa penjelasan manfaat dari bekam.
Melancarkan peredaran darah
Fungsi bekam yang pertama adalah untuk melancarkan peredaran darah, karena bekam memang berfungsi untuk membuang darah kotor yang ada di dalam tubuh sehingga sirkulasi darah akan lancar dan bersih kembali.
Membuang kolestrol, racun dan angin
Selanjutnya bekam juga berfungsi untuk membuang angin, racun dan kolestrol yang terkumpul pada permukaan kulit. Karena racun, angin dan kolestrol terserap oleh bekam maka menjadikan tubuh lebih sehat dan bugar dan bisa terhindar dari berbagai penyakit.
Relaksasi dan mengatasi kelelahan
Kelelahan dan stress pasti banyak di alami oleh semua orang terutama orang dewasa yang full berkerja seharian dan dengan penatnya rutinitas sehari-hari. Untuk itu, jika anda ingin menghilangkan itu semua maka anda bisa menggunakan terapi bekam karena terapi bekam terbukti dapat merelaksasi oto dan pikiran sehingga pikiran menjadi lebih tenang dan otot-otot terasa lebih relaks.
Mengobati masalah pada kulit
Jika anda memiliki masalah pada kulit seperti gatal-gatal, jerawat, bisul dan lainnya maka anda bisa menggunakan terapi bekam ini sebagai alternative pengobatannya. Karena terapi bekam ini dapat menyerap sel-sel kulit mati serta kotoran-kotoran yang ada dan mengendap pada kulit.
Jenis-jenis bekam
Ada dua jenis bekam yang umum digunakan pada terapi bekam ini yakni jenis bekam basah dan kering. Bekam kering merupakan teknik bekam yang sangat umum digunakan yakni dengan menggunakan cawan dan kemudian menempelnya ke permukaan kulit. Sedangkan bekam basah dilakukan dengan cara memberi tusukan maupun sayatan pada bagian kulit yang akan di bekam sebelum di pasang dengan cawan.
Harga Alat Bekam
Untuk kalian yang membutuhkan alat bekam sendiri untuk digunakan di rumah kalian dapat membelinya di toko online seperti tokopedia, shopee dan bukalapak dengan harga alat bekam kisaran 200 ribuan sampai 400 ribuan.
Demikianlah beberapa ulasan mengenai terapi bekam yang perlu anda ketahui, jika anda ingin mencobanya sesekali tidak masalah karena terapi bekam ini tidak memiliki efek jangka panjang dan justru baik untuk kesehatan.