Rusia Lakukan Serangan Balasan Melalui Sektor Perekonomian Turki

Vladimir Putin Berang Dengan Turki

Vladimir Putin Berang Dengan Turki

Harianusantara.com – Presiden Rusia Vladimir Putin sudah menandatangi dekrit Presiden yang menandai beberapa larangan terhadap pengunaan dan akses Turki ke Rusia setelah Turki menembak jatuh pesawat tempur Sukhoi milik Rusia.

Balasan Presiden Rusia terhadap Turki bukan sekedar isapan jempol ketika beberapa saat lalu Vladimir Putin merasa dirinya seperti ditusuk dari belakang ketika dua pesawat tempurnya ditembak jatuh oleh pesawat temput F – 16 milik angkatan udara Turki.

Karena hal ini Presiden Rusia Vladimir Putin mengeluarkan dekrit yang berisi larangan untuk bidang ekonomi, pangan dan ekstraksi untuk bidang pangan, Pemerintah Rusia menghentikan import bahan pangan dari Turki, sementara itu untuk bidang ekonomi Pemerintah Rusia melarang agen perjalanan untuk memberikan mereka akses liburan di Turki, tidak hanya itu ijin visa gratis yang rencananya akan berjalan sejak januari 2016 mendatan juga ditangguhkan lantaran permasalahan ini.

Kemarahan Vladimir Putin ini ditambah dengan pernyataan Erdogan dalam klarifikasi persnya ketika mengetahui 39 warga Turki yang berbisnis di Rusia disebut melanggar imigrasi dan ini mengada – ada.

Loading...

Setelah munculnya dekrit Presiden tersebut, Pemerintah Turki merasa kecewa dan kebingungan, pihaknya berusaha menelpon Presiden Rusia Vladirmir Putin namun selalu ditolak oleh pihal protokoler Kremlin tersebut.

Turki juga berupaya meloby pemimpin Rusia untuk bertemu secara bilateral pada konferensi perubahana iklim yang akan dilangsungkan di paris selama 30 November 2015 sampai dengan 11 Desember 2015 mendatang, namun upaya dari pemerintah Turki tidak di gubris sama sekali oleh pihak Rusia.