Apa Saja Kegunaan Surat Keterangan Penghasilan

Salah satu sarana komunikasi yang digunakan untuk menyampaikan informasi kepada seseorang ataupun pihak lain dalam bentuk tulisan pada kertas adalah melalui surat. Surat sendiri dibedakan menjadi 2 kategori yaitu surat resmi dan surat tidak resmi.

Adapun yang dimaksud dengan surat resmi adalah surat yang digunakan oleh lembaga, oragni sasi ataupun perorangan untuk berbagai kepentingan yang bersifat formal ataupun resmi. Sedangkan surat tidak resmi merupakan surat yang digunakan untuk keperluan ataupun situasi yang tidak resmi.

Berdasarkan jenisnya surat resmi dibedakan menjadi beberapa macam dimana salah satunya adalah surat keterangan penghasilan. Adapun fungsi dari surat penghasilan itu sendiri adalah untuk memberikan informasi kepada seseorang ataupun pihak terkait mengenai jumlah penghasilan yang diterimanya.

Loading...

Surat keterangan penghasilan biasanya digunakan dalam berbagai hal atau kepentingan, misalnya seperti untuk membuka rekening bank, untuk mendapatkan bantua atau beasiswa bahkan bisa juga digunakan untuk melakukan klaim asuransi dan sebagainya.

Untuk mengetahui lebih jelas mengenai surat keterangan penghasilan, mungkin ada baiknya untuk menyimak beberapa contoh surat keterangan penghasilan yang ada dibawah ini.

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Karyawan

Bagi pegawai yang bekerja di sebuah lembaga ataupun instansi pemerintahan biasanya akan mendapatkan slip gaji yang bisa digunakan sebagai bukti perincian pendapatan.

Dimana dengan bukti pendapatan tersebut bisa digunakan untuk berbagai keperluan seperti mendaftarkan anak ke sekolah, mengajukan pinjaman ke bank dan masih banyak kegunaan lainnnya dari bukti perincian pendapatan.

Hal itu tentu berbeda halnya dengan karyawan yang bekerja di instansi ataupun sebuah perusahaan swasta. Dimana karyawan tersebut biasanya tidak akan mendapatkan slip gaji ataupun bukti perincian pendapatan seperti yang diperoleh oleh pegawai instansi pemerintahan setiap bulannya.

Dengan tidak adanya slip gaji yang dimiliki oleh karyawan tersebut, tentu ketika karyawan tersebut ingin megajukan pinjaman ke bank atupun ingin melakukan keperluan lainnnya bisa dilakukan dengan menggunakan surat keterangan penghasilan sebagai salah satu persyaratannya.

Dengan adanya surat keterangan penghasilan tersebut maka dapat digunakan sebagai syarat untuk mengajukan pinjaman ke bank ataupun untuk keperluan lainnya jika tidak memiliki slip gaji seperti yang dimiliki oleh pegawai instansi pemerintahan.

Surat Keterangan Penghasilan Karyawan

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

Nomor  : 342/KMD/VII/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama                   : Yogi Setiawan

Jabatan                : Direktur PT. Berkah Nusantara

Alamat                 : Jln. Oplosan 3 No.209 Kemuning Raya, Banten

 

Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa :

Nama                   : Yadi Haryadi

Jabatan                : Manager Operasional

Alamat                 : Jln. Raya Samudra N0.33 Singkawang, Banten

 

Sesuai dengan data kepegawaian dan keuangan PT. Berkah Nusantara, bahwa yang bersangkutan diatas memiliki rincian penghasilan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp 2.500.000

Tunjangan Harian             : Rp 700.000 (dalam sebulan)

Tunjangan Transportasi  : Rp 500.000 (dalam sebulan)

 

Sehingga total penghasilan dalam satu bulan berjumlah minimal Rp 3.700.000 (tiga juta tujuh ratus ribu rupiah)

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat, semoga dapat digunakan dengan sebagaimana mestinya.

 

Banten, 12 Juli 2019

 

 

Yogi Setiawan

Direktur PT. Berkah Nusantara

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Wiraswasta

Bagi orang yang tidak bekrja di sebuah perusahaan swasta, melainkan mempunyai usaha sendiri atau bisa dibilang sebagai wiraswasta juga bisa membuat surat keterangan penghasilan.

Dengan surat keterangan penghasilan yang dimiliki, tentu bisa juga digunakan untuk melengkapi berbagai perssyaratan ketika ingin mendaftarkan anaknya si sebuah sekolah. Selain itu dengan adanya surat keterangan penghasilan dari sebuah perusahaan tempat bekerja. Seorang wiraswasta juga mengajukan pinjaman ke bank ataupun mengajukan KPR ke bank.

Adapun yang menentukan apakah pengajuan ataupun permohonan tersebut diterima atau tidak adalah pihak bank sendiri. Dimana pihak bank nantinya akan mengecek ataupun melakukan survei mengenai data keterangan penghasilan yang ada apakah memang sudah sesuai dengan yang kondisi yang sebenarnya atau tidak.

Surat Keterangan Penghasilan Wiraswasta

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN WIRASWASTA

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama Ayah         : Andri Munawar

Nama Ibu            : Sulis Pratiwi

Pekerjaan Ayah  : Wiraswasta

Pekerjaan Ibu     : Ibu Rumah Tangga

Alamat                 : Jln. Perabotan No.34 RT.09 RW.01 Desa Sikapat, Tangerang Selatan, Banten

No.Telp Rumah  : –

No. HP Ayah       : 089029930201

No. HP Ibu           : 087993902003

 

Penghasilan rata-rata per bulan :

 

Ayah                     : Rp. 3.500.000,00

Ibu                        : –

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan.

 

Banten, 23 Maret 2019

Lurah Sikapat

 

Bagyo Sutejo

 

Surat Keterangan Penghasilan Wiraswasta

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

Saya yang bertanda tangan dibawah ini, menerangkan :

 

Nama Lengkap                  : Robby Hidayat

Tempat / Tgl.lahir            : Banjarmasin, 23 Maret 1987

Agama                                : Islam

Alamat                                : Jln. Lintas Samudar No.15 RT.12 RW.05 Desa Cisaat, Kecamatan Pasir Kabupaten Banjar

Nomor HP / Telepon       : 08453545123

Pekerjaan                           : Wiraswasta

Penghasilan                       : Rp. 2.500.000/bulan

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan. Dan apabila di kemudian hari setelah dilakukan survey ke rumah yang bersangkutan ditemukan nominal penghasilan yang tidak benar maka  kami siap ditindak secara hukum yang berlaku serta menerima sanksi apapun yang telah ditetapkan.

 

Semarang, 12 November 2019

Kepala Desa Cisaat

Andri Munawar

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua Untuk Beasiswa

Bagi seorang siswa, untuk bisa mendapatkan bantuan ataupun beasiswa biasanya harus melengkapi beberapa persayaratan terlebih dahulu.

Adapun beberapa persyaratan tersebut antara lain data diri siswa tersebut yang mencangkup nama hingga alamat tempat tinggal. Selain itu untuk mendapatkan beasiswa, seorang siswa juga harus melampirkan beberapa dokumen pendukung seperti bukti penghasilan orang tua.

Pasalnya dengan adanya bukti penghasilan orang tua tersebut bisa dijadikan sebagai dasar bagi pihak sekolah ataupun pihak yang memberikan beasiswa untuk menentukan keringanan ataupun besarnya beasiswa yang akan diberikan kepada siswa tersebut.

Bagi siswa yang memiliki orang tua yang bekerja di instansi pemerintahan tentu menyerahkan bukti penghasilan orang tua tidaklah sulit. Karena setiap pegawai instansi pemerintahan biasanya akan diberikan slip gaji setiap bulannya yang dijadikan sebagai bukti penghasilan.

Namun bagi siswa yang orang tuanya tidak bekerja di instansi pemerintahan, bisa juga menyerahkan bukti penghasilan orang tua yang berupa surat keterangan penghasilan orang tua untuk beasiswa.

Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua Untuk Beasiswa

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN ORANG TUA

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama                                  : Hariman Jaya

Tempat / Tgl.lahir            : Banjar, 09 November 1975

Jenis Kelamin                     : Laki-laki

Alamat                                : Jln. Lintas Raya No.19 RT.13 RW.09 Kelurahan Batu, Kecamatan Pasir Kabupaten Banjar

Nomor HP / Telepon       : 083920192903

Pekerjaan                           : Petani

Penghasilan                       : Rp. 1.000.000/bulan

Jumlah Tanggungan        : 5

 

Yang merupakan orang tua dari siswa SMP Bercahaya :

 

Nama                                  : Dimas Putra

Tempat / Tgl.lahir            : Banjar, 23 Mei 2005

Jenis Kelamin                     : Laki-laki

NIS                                       : 1394039

Alamat                                : Jln. Lintas Raya No.19 RT.13 RW.09 Kelurahan Batu, Kecamatan Pasir Kabupaten Banjar

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan sebenar-benarnya, sebagai persyaratan untuk mengajukan beasiswa di sekolah SMP Jaya Raya.

 

Mengetahui,                                                                                                Banjar, 03 Maret 2019

Lurah Batu                                                                                                    Orang Tua Siswa SMP Bercahaya

 

 

Ari Sanjaya                                                                                                                  Hariman Jaya

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Guna Pengajuan Karu Kredit atau KPR

Selain dapat digunakan sebagai salah satu persyaratan untuk mendapatkan beasiswa, surat keterangan penghasilan  juga dapat digunakan untuk persyaratan untuk mengajukan pembuatan kartu kredit atau pengajuan KPR.

Pasalnya bagi orang yang ingin mengajukan pembuatan kartu kredit atau mengajukan KPR harus melengkapi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan oleh pihak bank ataupun pihak yang menerima pengajuan pembuatan kartu kredit ataupun pengajuan KPR.

Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi antara lain harus mengisi data diri dengan lengkap dari mulai nama sampai alamat rumah. Selain itu orang tersebut juga harus melampirkan beberapa dokumen pendukung lainnnya seperti menyerahkan bukti penghasilan.

Bagi yang bekerja di instansi pemerintahan tentu bisa menggunakan slip gaji yang diterimanya setiap bulan sebagai bukti penghasilan untuk mengajukan pembuatan kartu kredit ataupun pengajuan KPR.

Tapi bagi yang tidak memiliki slip gaji apakah bisa menyerahkan bukti penghasilannya, jawabannya adalah bisa. Karena orang tersebut bisa menyerahkan bukti penghasilan yang berupa surat keterangan penghasilan.

Surat Keterangan Penghasilan Guna Pengajuan Kartu Kredit

SURAT PERNYATAAN PENGHASILAN

Nomor : 109/MD/XII/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama                                  : Yanto Haryanto

Jabatan                               : Direktur PT. Merah Delima

Alamat                                : Jln. Udang Merah No.32 RT.12 RW.09 Kelurahan Margasana, Kecamatan Sokapura. Kabupaten Solo

 

Dengan merangkan bahwasanya :

 

Nama                                  : Udin Samsudin

Jabatan                               : Personal Manager

Alamat                                : Jln. Melati No21 RT.12 RW.03 Kelurahan Lawu, Kecamatan Sokapura, Kabupaten Solo

 

Bahwa saudara Udin Samsudin bekerja di PT. Merah Delima dan sesuai dengan data yang ada di perusahaan kami, bahwa yang bersangkutan mempunyai rincian penghasilan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 2.500.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 450.000,- (dalam sebulan)

Tunjangan Transportasi  : Rp. 650.000,- (dalam sebulan)

Potongan Asuransi           : Rp. 100.00,- (dalam sebulan)

 

Sehingga total penghasilan yang diterima saudara Udin Samsudin dalam sebulan sebesar Rp. 3.500.000.00 ( tiga juta lima ratus ribu rupiah)

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat sebagai persyaratan pengajuan pembuatan kartu kredit di Bank BCA dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan.

 

Solo, 12 Desember 2019

 

Yanto Haryanto

Direktur PT. Merah Delima

 

Surat Keterangan Penghasilan Guna Pengajuan KPR

SURAT PERNYATAAN PENGHASILAN

Nomor : 192/MR/XII/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama                                  : Bambang Kismono

Jabatan                               : Direktur PT. Cemerlang Sejahtera

Alamat                                : Jln. Belitung Raya No.12 RT.11 RW.05 Kelurahan Menawam, Kecamatan Malibu, Kabupaten Surakarta

 

Dengan merangkan bahwasanya :

 

Nama                                  : Jaya Direja

Jabatan                               : Pernosal Administrasi

Alamat                                : Jln. Sukma Ayu No.11 RT.10 RW.04 Kelurahan Melati, Kecamatan Malibu, Kabupaten Surakarta

 

Bahwa saudara Jaya Direja bekerja di PT. Cemerlang Sejahtera dan sesuai dengan data yang ada di perusahaan kami, bahwa yang bersangkutan mempunyai rincian penghasilan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 2.300.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 400.000,- (dalam sebulan)

Tunjangan Transportasi  : Rp. 500.000,- (dalam sebulan)

Potongan Asuransi           : Rp. 100.00,- (dalam sebulan)

 

Sehingga total penghasilan yang diterima saudara Jaya Direja dalam sebulan sebesar Rp. 3.100.000.00 ( tiga juta seratus ratus ribu rupiah)

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat untuk persyaratan pengajuan KPR di Bank dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan.

 

Surakarta, 12 Desember 2019

 

Bambang Kismono

Direktur PT. Cemerlang Sejahtera

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Dari RT

Bagi karyawan yang bekerja di sebuah lembaga atau perusahaan swasta tentu dapat meminta surat keterangan penghasilan dengan mudah untuk berbagai keperluan. Tapi selain bisa dikeluarkan oleh perusahaan swasta, surat keterangan penghasilan juga bisa dikeluarkan oleh ketua RT.

Hal tersebut tentu bisa dijadikan sebagai salah satu solusi bagi orang yang tidak bekerja di perusahaan swasta tapi memerlukan yang namanya surat keterangan penghasilan sebagai bukti penghasilannya yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan.

Adapun beberapa keperluan tersebut meliputi permohonan bantuan, permohonan beasiswa bagi anaknya ataupun pengajuan kredit di sebuah bank.

Surat Keterangan Penghasilan Dari RT

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama                   : Ono Triono

Jabatan                : Ketua RT.02 RW.03 Desa Baseh

Alamat                 : Desa Baseh RT.02 RW.03 Kec.Banyu Biru Kab. Mojokerto

 

Dengan ini menerangkan bahwa :

 

Nama Lengkap                  : Bari Sobari

Jenis Kelamin                     : Laki-laki

Agama                                : Islam

Status                                  : Kawin

No.KTP / NIK                     : 209489001239

Tempat / Tgl.lahir            : Mojokerto, 23 Desember 1985

Alamat                                : Desa Baseh RT.02 RW.03 Kec.Banyu Biru Kab. Mojokerto

Penghasilan                       : Rp. 1.500.000,- (setiap bulan)

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan sebenar-benarnya, semoga dapat dipergunakan dengan sebagaimana mestinya.

Mojokerto, 10 November 2019

Mengetahui,

Ketua RT

 

Ono Triono

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Usaha Sendiri

Untuk orang tua yang ingin mendaftarkan anaknya ke sekolah ataupun untuk permohonan beasiswa. Biasanya orang tua akan dimintai untuk melengkapi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan oleh pihak sekolah.

Adapun persyaratan tersebut biasanya meliputi informasi data diri seperti nama hingga alamat rumah. Bahkan tidak jarang orang tua siswa dimintai untuk melampirkan beberapa dokumen pendukung lainnnya seperti dokumen berupa bukti penghasilan orang tua.

Bagi orang tua siswa yang bekerja di perusahaan ataupun lembaga tertentu tentu dapat dengan mudah meminta bukti penghasilan ataupun surat keterangan penghasilan.

Namun bagi orang tua siswa yang tidak bekerja sebagai karyawan swasta melainkan memiliki usaha sendiri, tentu mereka harus membuat surat keterangan penghasilan usaha sendiri.

Dengan surat keterangan penghasilan usaha sendiri hal itu bisa digunakan untuk berabagai keperluan termasuk untuk melengkapi persayaratan ketika mendaftarkan anaknya ke sekolahan tertentu.

Surat Keterangan Penghasilan Usaha Sendiri

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Ayah

Nama Lengkap                  : Imron Samiron

Tempat / Tgl.lahir            : Pasuruan, 12 Maret 1980

Alamat                                : Jl. Bulu Kering No.24 RT.09 RW.08 Kelurahan Bau, Kec.Malaya, Kab.Pasuruan

Pekerjaan                           : Wiraswasta

Penghasilan                       : Rp. 2.000.000,- (dalam sebulan)

 

Ibu

Nama Lengkap                  : Ira Saira

Tempat / Tgl.lahir            : Pasuruan, 23 Desember 1985

Alamat                                : Jl. Bulu Kering No.24 RT.09 RW.08 Kelurahan Bau, Kec.Malaya, Kab.Pasuruan

Pekerjaan                           : Ibu Rumah Tangga

Kami adalah orang tua dari mahasiswa dengan

Nama                                  : Andi Supriadi

NIM                                     : 231090

Sekolah                               : STIKOM Jaya

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dapat digunakan sebagai syarat permohonan beasiswa Penigkatan Prestasi Akademik (PPA).

Pasuruan, 10 Januari 2019

Hormat kami,

Atas nama kepala keluarga

 

Imron Samiron

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Karyawan Tetap

Surat keterangan penghasilan bagi karyawan tetap dan karyawan kontrak/tidak tetap di sebuah perusahaan tentu berbeda satu sama lain. Pasalnya gaji yang diterima karyawan tetap dan karyawan kontrak juga berbeda satu sama lain.

Dengan adanya hal tersebut maka surat keterangan penghasilan yang dibuat tentu memiliki pendapatan yang berbeda antara karyawan tetap dan karyawan kontrak di sebuah perusahaan.

Walaupun surat keterangan penghasilan antara karyawan tetap adan karyawan kontrak dapat digunakan untuk keperluan yang sama, misalkan untuk permohonan bantuan ataupun untuk keperluan lain.

Surat Keterangan Penghasilan Karyawan Tetap

SURAT KEPENTINGAN PENGHASILAN

Nomor : 125/SM/X/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama Lengkap   : Deden Saputra

Jabatan                : Direktur PT. Hampa Udara

Alamat                 : Jl. Melati Raya No.98 Desa Beringin, Kec.Morotua, Kab.Menjangan

 

Menerangkan dengan sesungguhnya bahwa :

 

Nama Lengkap   : Yana Suprana

Jabatan                : Supervisor

Alamat                 : Jl. Perantauan No.23 Desa Rancamaya, Kec.Morotua, Kab.Menjangan

 

Berdasarkan data kepegawaian dan keuangan yang ada di perusahaan kami, bahwa yang bersangkutan diatas memiliki rincian penghasilan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 3.000.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 750.000,- (dalam sebulan)

Tunjangan Transportasi  : Rp. 750.000,- (dalam sebulan)

 

Sehingga total penghasilan Yana Suprana dalam sebulan bisa mencapai Rp. 4.500.000,- (empat juta lima ratus ribu rupiah)

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan.

 

Menjangan, 5 Oktober 2019

Direktur PT. Hampa Udara

 

 

 

Deden Saputra

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Untuk Pinjaman Ke Bank

Untuk bisa mengajukan pinjaman ke bank tentu setiap orang harus melengkapi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan sebelumnya oleh pihak bank tersebut.

Adapun persyaratan yang harus dilengkapi meliputi informasi data diri dari mulai nama, jenis kelamin, hingga alamat tempat tinggal. Namun selain harus melengkapi persyaratan berupa informasi data diri, orang tersebut juga harus melampirkan beberapa dokumen pendukung lainnnya seperti bukti penghasilan.

Bagi  orang yang tidak memliki bukti penghasilan berupa slip gaji, orang tersebut juga bisa mengganti slip gaji tersebut dengan surat keterangan penghasilan. Dimana antara surat keterangan penghasilan dan juga slip gaji keduanya sama-sama berisi informasi mengenai jumlah penghasilan yang diperoleh orang tersebut setiap bulannya.

Dengan begitu pihak bank bisa memberikan keputusan apakah orang tersebut disetujui pinjamannya atau tidak. Hal itu tentu tidak lepas dari informasi data diri yang sudah diberikan dan juga berdasarkan surat keterangan pengahasilan orang tersebut.

Surat Keterangan Penghasilan Untuk Pinjaman Ke Bank

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

Nomor : 103/MH/V/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama Lengkap                  : Yadi Maryadi

Jabatan                               : Direktur PT. Bangun Mandiri

Alamat KTP                        : Jl. Penatusan No.98 RT.05 RW.01 Kelurahan Sana, Kec. Bumi Indah, Kab. Tangerang Selatan

 

Dengan ini menerangkan bahwa :

 

Nama Lengkap                  : Kusnoto Busono

Jabatan                               : Staff Administrasi

Alamat KTP                        : Jl. Merdeka No.78 RT.10 RW.03 Kelurahan Bangun, Kec. Bumi Indah, Kab. Tangerang Selatan

 

Dengan ini PT. Bangun Mandiri menyatakan bahwa yang tersebut diatas adalah benar-benar karyawan kami dengan rincian gaji bulanan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 2.000.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 750.000,-

Transportasi                      : Rp. 250.000,-

 

Sehingga total penghasilan dalam satu bulan berjumlah minimal Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah)

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat untuk persyaratan mengajukan pinjaman di Bank BCA.

 

Tangerang Selatan, 23 Mei 2019

Direktur PT. Bangun Mandiri

 

 

Yadi Maryadi

 

Surat Keterangan Penghasilan Untuk Pinjaman Ke Bank

SURAT KETERANGAN PENGHASILAN

Nomor : 104/MT/IX/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama Lengkap                  : Wawan Setiawan

Jabatan                               : Direktur PT. Mandiri Bersama

Alamat KTP                        : Jl. Pedesaan No.183 RT.03 RW.02 Kelurahan Soreang, Kec. Bumi Jaya, Kab. Tangerang

 

Dengan ini menerangkan bahwa :

 

Nama Lengkap                  : Yoto Wibisono

Jabatan                               : Staff Marketing

Alamat KTP                        : Jl. Cerah Suram No.718 RT.10 RW.03 Kelurahan Raja, Kec. Bumi Jaya, Kab. Tangerang

 

Dengan ini PT. Mandiri Bersama menyatakan bahwa yang tersebut diatas adalah benar-benar karyawan kami dengan rincian gaji bulanan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 2.000.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 500.000,-

Transportasi                      : Rp. 455.000,-

 

Sehingga total penghasilan dalam satu bulan berjumlah minimal Rp. 2.955.000,- (dua juta sembilan ratus lima puluh lima ribu rupiah)

 

Demikian surat keterangan penghasilan ini dibuat untuk persyaratan mengajukan pinjaman di Bank BRI.

 

Tangerang, 12 September 2019

Direktur PT. Mandiri Bersama

 

 

Wawan Setiawan

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Untuk Kredit Kendaraan Bermotor

Selain digunakan untuk pengajuan bantuan hingga pengajuan pinjaman ke bank. Dengan menggunakan surat keterangan penghasilan, juga bisa digunakan untuk keperluan lainnya seperti untuk pengajuan kredit kendaraan bermotor.

Pasalnya bagi orang yang ingin mengajukan kredit kendaraan bermotor, biasanya orang tersebut akan diminta untuk melampirkan bukti penghasilan setiap bulannnya sebagai salah satu persyaratan yang harus dilengkapi sebelum pengajuan kredit kendaraan bermotornya disetujui oleh pihak leasing.

Dengan adanya surat keterangan penghasilan yang dilampirkan oleh orang yang mengajukan kredit kendaraan bermotor, tentu pihak leasing akan mempertimbangan mengenai permohonan kredit kendaraan bermotor.

Selain itu dengan surat keterangan penghasilan tersebut pihak leasing juga bisa memperkirakan apakah orang tersebut mampu membayar cicilan setiap bulannnya atau tidak.

Jika dari bukti penghasilan yang diserahkan ternyata orang yang mengajukan kredit kendaraan bermotor memiliki penghasilan yang cukup untuk membayar angsuran setiap bulannya, maka pihak leasing akan menyetujui permohonan kredit kendaraan bermotor terebut.

Surat Keterangan Penghasilan Untuk Kredit Kendaraan Bermotor

SURAT PERNYATAAN PENGHASILAN

Nomor : 105/MD/XII/2019

 

Yang bertanda tangan dibawah ini :

 

Nama                                  : Tono Hartono

Jabatan                               : Direktur PT. Dahlia Raya

Alamat                                : Jln. Nyiur Merah No.32 RT.12 RW.09 Kelurahan Mawar, Kecamatan Banjaran. Kabupaten Sokanegara

 

Dengan merangkan bahwasanya :

 

Nama                                  : Puji Setiawati

Jabatan                               : Marketing

Alamat                                : Jln. Dahlia No.21 RT.12 RW.03 Kelurahan Merapi, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Sokanegara

 

Bahwa saudara Udin Samsudin bekerja di PT. Dahlia Raya dan sesuai dengan data yang ada di perusahaan kami, bahwa yang bersangkutan mempunyai rincian penghasilan sebagai berikut :

 

Gaji Pokok                          : Rp. 2.000.000,-

Tunjangan Harian             : Rp. 400.000,- (dalam sebulan)

Tunjangan Transportasi  : Rp. 600.000,- (dalam sebulan)

 

Sehingga total penghasilan yang diterima saudara Puji Setiawati dalam sebulan sebesar Rp. 3.000.000.00 ( tiga juta lima ratus ribu rupiah)

 

Dengan ini kami menyatakan bahwa surat keterangan penghasilan ini dibuat untuk persyaratan mengajukan kredit kendaraan bermotor dengan data dan fakta sebenarnya dan dapat digunakan sebagaimana mestinya sesuai dengan kebutuhan dari yang bersangkutan.

 

Sokanegara, 13 Desember 2019

Direktur PT. Dahlia Raya

 

 

Tono Hartono