Ini Target John Thamrun, Kampanyekan Puti Guntur Soekarno Putri.

Foto John Thamrun dan Warga Surabaya Barat

Hariannusantara.com – Proses kampanye Pilkada Jawa Timur 2018, sudah dimulai para tim sukses berebut untuk memenangkan para kandidatnya masing – masing, namun ada yang unik saat pria yang juga seorang aktifis kebhinekaan ini mengkampanyekan Puti Guntur.

Salah satu orang yang giat mengkampanyekan Puti Guntur sebagai kandidat calon Wakil Gubernur Jawa Timur 2018 ini adalah John Thamrun.

DItemui usai melakukan pertemuan dengan masyarakat secara door to door, John Thamrun nampak terlihat masih bersemangat. Saat ditanya mengapa dirinya begitu getol mengenalkan Puti Guntur kepada masyarakat di kompleks perumahan,

Pilkada 2018 ini unik, pasangan Gus Ipul – Azwar Anas berubah di menit – menit akhir, proses pendaftaran, digantikan oleh mbak puti, siapa mbak puti? Orang ga banyak tau, karena beliau adalah wakil rakyat di daerah jawa barat 2 periode lalu.

Loading...

Bahwa ada asumsi bahwa kehadiran Mbak Puti mengganjal Azwar Anas sebagai Calon Wakil Gubernur pada Pilgub 2018 ini, saya pastikan itu salah besar.

Selain itu, John Juga menyatakan bahwa Mbak Puti itu bukan orang yang susah untuk di akses, diajak bertemu untuk sekedar bertukar pikiran dan menyampaikan uneg – uneg (gagasan : red).

Bukan hanya itu, dia menambahkan bahwa kesempatannya untuk mengenalkan Mbak Puti kepada masyarakat ini karena sebelumnya John Thamrun mendapatkan kesempatan untuk bertemu tatap muka dengan mbak puti, sehingga John ingin membangi apa yang dirasakannya juga harus dirasakan oleh orang lain.

Beliau terbuka, makanya selain untuk mengenalkan mbak puti, saya mengundang masyarakat yang apatis, atau yang tidak peduli untuk mengenal dan bertemu untuk bertatap muka dan berdialog secara personal.

Beliau ini, Cucu pendir republik ini, bukan sembarang orang, tapi dia mau bertemu dengan sembarang orang, siapapun tanpa sekat.

Saat ditanya, kapan waktunya untuk mempertemukan masyarakat dengan mbak Puti?.

Nantilah, tunggu yah, kami pasti memberikan kabar untuk pertemuan itu tutup John sambil melanjutkan perjalanannya ke rumah berikutnya.