Perubahan Bakal Calon Gubernur yang Diusung Gerinda Karena Ahok Terlalu Kuat ?

Sufmi Dasco Waktum Partai Gerinda
Sufmi Dasco Waktum Partai Gerinda
Sufmi Dasco Waktum Partai Gerinda

Hariannusantara.com – Pemilihan Gubernur DKI Jakarta pada 2017 mendatang semakin memanas, setelah beredar nama – nama yang bakal di daftarkan sebagai Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta pada 2017 mendatang.

Partai Gerinda kembali membuat kejutan, hal ini muncul dari Wakil Ketua Umum Partai Gerinda Sufmi Dasco bahwa partainya kini melirik 6 nama sebagai Bakal Calon Gubernur yang diusung dari partai Gerinda diantaranya :

1. Budi Waseso;
2. Mayjen TNI Teddy Lhaksamana (Pangdam Jaya);
3. Gita Wirjawan;
4. Boy Sadikin;
5. Prof Firmanzah (Rektor Universitas Paramadina);
6. Yusril Ihza Mahendra

Hal ini merubah komposisi sebelumnya yang beredar dalam proses penjaringan yang sempat digelar oleh Partai Gerinda diantaranya :

  1. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani,
  2. Sandiaga Uno, M. Sanusi,
  3. Mantan Panglima Kodam Jaya Sjafri Sjamsuddin,
  4. Biem Benyamin, Sekretaris Daerah DKI Saefullah, dan
  5. Walikota Bandung Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil diketahui sudah menyampaikan melalui press conference bahwa dirinya tidak akan maju sebagai Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta pada 2017 nanti lantaran pekerjaannya sebagai Walikota Bandung belum selesai.

Loading...