Messi Peroleh Ancaman Pebunuhan Dari Rekan Timnasnya

Lionel Messi
Lionel Messi
Lionel Messi

Hariannusantara.com – Sejak tampil pada laga Copa Amerika Centenario, ada yang berbeda dengan penampilan Lionel Messi. Wajah yang biasanya terlihat bersih, kini justru dipenuhi dengan berewok. La pulga pun mengaku jika dirinya memang sengaja memeliharanya, dan tak pernah sekalipun mencukur sejak pertama kali perhelatan Copa Amerika berlangsung.

Namun, ada alasan kuat dibalik keputusan untuk tetap mempertahankan berewok yang dipunyainya sekarang ini. Ternyata, pemain Timnas Argentina ini mendapatkan ancaman pembunuhan dari rekan satu timnya.

Mayoritas rekannya di Timnas Argentina menganggap jika berewok yang dimilikinya sekarang ini bertuah dan membawa keberuntungan. Entah secara kebetulan atau tidak, kiprah yang ditorehkan Albeceleste sejauh ini tergolong cukup bagus. Tim ini berhasil memasuki babak perempat final tanpa kendala yang berarti.

“Jika saya mencukur berewok, rekan-rekan akan membunuh saya. Mereka percaya ini memiliki tuah sehingga kami bisa mematahkan nasib buruk dan memenangkan trofi,” ujar Messi.

“Karena itu saya enggan bercukur. Lagipula teman-teman tidak akan mengizinkan,” lanjutnya dikutip Dream Team FC.

Loading...

Sejarah mencacat bahwa lebih dari dua dekade ini Timnas Argentina memnag terus saja tertimpa sial. Kemenangan selalu saja gagal direngkuh, padahal jika dilihat pada tahun 2014 dan 2015 lalu, mereka sempat melaju final Piala dunia dan juga Copa Amerika.

Baca juga:

Semua yang Ada Pada Lionel Messi Memikat Dunia Internasional