Hariannusantara.com – Demam K – Pop nampaknya telah melanda Indonesia, pasalnya segala hal yang berbau Korea Selatan selalu menarik bagi para muda mudi Indonesia. Bukan hanya tentang Korea Drama, lagu – lagu Korea yang dibawakan oleh para idol baik solois, boy group maupun girl group, fashion hingga makanan juga menjadi hal yang menarik bagi penggemar Korean Wave di Indonesia.
Salah satu makanan yang tengah hits di Indonesia adalah mie instan pedas yang disebut samyang. Namun sayangnya mie instan yang berasal dari Korea Selatan tersebut masih diragukan oleh para penggemar ie di Indonesia bahkan dunia, terutama bagi yang beragama Islam.
Pasalnya Samyang sendiri memiliki kandungan lemak babi meskipun secara rasa ramen yang tengah hits tersebut memiliki rasa ayam. Apalagi dalam tulisan komposisi rasa Samyang menggunakan huruf hangul dan cukup menyusahkan bagi orang awam untuk menikmati mie super pedas yang lagi hits ini.
Meski produk Samyang yang berada di Indonesia masih diperdebatkan kehalalannya, perusahaan Samyang sendiri telah merilis mie pedas yang bersertifikasi halal yang diperoleh melalui Korea Muslim Foundation. Untuk mengetahui samyang yang halal memang daat ditandai dengan tulisan halal pada kemasannya.
Di Indonesia sendiri kebanyakan Samyang yang beredar di pasaran belum menyertakan cap HALAL pada kemasannya. Oleh sebab itu, memang lebih baik membeli Samyang yang bercap Halal seperti yang telah didistribusikan di Singapura atau Malaysia.
Nama Samyang sendiri sebenarnya bukanlah nama ramen pedas yang sering dimakan melainkan nama perusahaan produsen mie ramen pedas tersebut. Mie ramen pedas ini sebenarnya bernama Buldak Bokkeum Myun atau Mie Ayam Pedas jika diubah ke bahasa Indonesia. Kepopuleran Samyang bermula ketika para Youtubers dan Vlogger melakukan Samyang Challenge.
Baca Juga
Daftar Artis Korea Selatan Yang Punya Kembaran Sesama Artis
Wisata Kota Seoul Korea Selatan yang Tidak Bisa Dilewatkan
Billy Davidson Si Ganteng Idola Para Cewek Korea Selatan