Harga Ekonomis, Asus Zenfone 5 Lite Bawa Fitur Milenial

Harga-Ekonomis,-Asus-Zenfone-5-Lite-Bawa-Fitur-Milenial
Harga-Ekonomis,-Asus-Zenfone-5-Lite-Bawa-Fitur-Milenial
Asus Zenfone 5 Lite

Hariannusantara.com – Asus adalah perusahan berbasis teknologi yang memiliki cabang di berbagai Negara yang sudah terkenal di dunia, dan produk dari Asus sudah masuk pasar Indonesia. Produk Asus lumayan digemari oleh masyarakat Indonesia, salah satunya adalah Asus Zenfone 5 Lite yang memiliki harga terjangkau dengan spesifikasi gahar dan mewah. Lantaran hal ini tentu saja membuat smartphone besutan Asus ini cocok banget untuk para generasi milenial.

Asus Zenfone 5 Lite ini hadir dnegan layar berukuran 5,7 inch beresolusi 2160 x 1080 pixels dan telah mendukung untuk penggunaan jaringan 4G LTE. Sementara untuk dapur pacunya sendiri dipercayakan pada dukungan chipset Qualcomm Snapdragon, 64-bit Processor dan CPU Octa-Core Clock Speed. Untuk memperkuat kinerjanya juga hadir sistem pengolah grafis dari GPU Adreno.

Kinerjanya juga makin mantap dengan hadirnya ruang penyimpanan yang cukup lega dimana memiliki RAM berkapasitas 2 GB dan ROM 16 GB. Sedangkan untuk varian lainnya hadir dengan kapasitas RAM 3 GB/ 32 GB. Beralih ke sektor fotografi, Asus Zenfone 5 Lite ini hadir dengan dukungan kamera yang cukup handal yakni dual kamera utama 16 MP + 16 MP, untuk kamera depannya sendiri hadir dengan resolusi 20 MP.

Smartphone ini juga didukung dengan kapasitas baterai yang cukup besar yakni non-removable 3.450 mAh Lithium-ion. Semakin kekinian, Zenfone 5 Lite sudah berjalan pada OS Android 8.0 Oreo dan hadir dalam pilihan warna moonlight blue, rouge, dan midnight black. Perangkat yang dirilis pada 14 Februari lalu ini dibanderol seharga $ 210 atau setara dengan Rp 2,7 juta. Berniat membelinya?

Loading...