Hariannusantara.com – Terkait dengan teror bom yang terjadi di Surabaya dan Sidoarjo, Jawa Timur, Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri kembali melakukan penangkapan terhadap terduga teroris. Kali ini Densus 88 bekerjasama dengan jajaran Polres Kota Probolinggo dan berhasil melumpuhkan 3 terduga teroris di kota tersebut.
Rabu (16/5/2018) malam hingga Kamis (17/5/2018) dini hari, Tim Densus 88 menggerebek tiga rumah berbeda di kawasan Perumahan Sumbertaman Indah, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo, Jawa Timur.
“Ada tiga terduga teroris berjenis kelamin laki-laki yang diamankan berinisial F, S, dan H untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” ucap Kapolresta Probolinggo AKBP Alfian Nurrizal seperti dikutip dari Antara, Kamis (17/5/2018).
Menurut penuturan AKBP Alfian, tak ada perlawanan dari tiga terduga teroris yang diduga terlibat aksi teror bom Surabaya dan Sidoarjo tersebut, sehingga aksi kekerasan atau baku tembak tak perlu dilakukan.
“Beberapa barang bukti yang diamankan di tiga lokasi rumah terduga teroris tersebut di antaranya senapan angin, satu busur panah, sebuah golok, sebuah parang, buku jihad, beberapa alat komunikasi dan beberapa rakitan elektronik,” ujarnya.
Alfian juga mengatakan jika tiga terduga teroris yang tangkap tersebut merupakan warga asli Kota Probolinggo. Walaupun begitu, pihak kepolisian masih belum bisa memastikan mereka bertiga masuk ke jaringan teroris mana, sebab kasus tersebut masih didalami lebih lanjut oleh Mabes Polri.
“Setelah dibawa dari lokasi kejadian, ketiga terduga teroris itu sementara diamankan di Mapolresta Probolinggo dan selanjutnya akan dibawa ke Mabes Polri untuk pengembangan lebih lanjut,” ungkap Alfian.
Baca juga:
– 13 Terduga Teroris Surabaya dan Sidoarjo Berhasil Dilumpuhkan Densus 88
– Jorge Lorenzo Ikut Bersimpati Atas Teror Bom Surabaya
Namun dari penggerebekan di rumah masing-masing terduga teroris, pihak yang bertugas tak menemukan bahan peledak jenis apapun. Gencarnya terorisme yang menyerang belakangan ini khususnya bagi Polri, kepolisian membentuk tim khusus seperti Densus 88 untuk membongkar jaringan terorisme yang kian meebak di Indonesia.
Similar Posts:
- Terkait Teror Bom Surabaya, Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Di Sidoarjo
- 13 Terduga Teroris Surabaya dan Sidoarjo Berhasil Dilumpuhkan Densus 88
- Pengakuan Anak Terduga Teroris, Sang Ayah Sering Ajak Berjihad
- Warga Sawahan Boikot Penggalian Makam Jenazah Pelaku Bom Surabaya
- Mabes Polri Tangkap Terduga Provokator Kericuhan 4 November
- Dituntut Hukum Mati, Pengacara Tegaskan Aman Abdurrahman Bukan Pendukung ISIS
- Pendidikan Anak Bomber Surabaya Bakal Dijamin Mendikbud
- Terkait Ledakan Bom Di Polrestabes, Libur Siswa Di Surabaya Diperpanjang
- Dermaga Wijayapura Dijaga Ketat, Napi Terorisme Bakal Dipindahkan Dari Nusakambangan?
- Tito Karnavian Siapkan Sistem Manajemen Baru Kepolisian
- Korban Kecelakaan Maut di Tol Sidoarjo-Porong adalah Warga Gresik yang Hendak Berangkat Meeting
- Terus Bertambah, Total Korban Meninggal Di 3 Gereja Surabaya Jadi 18 Orang
- Panaskan Mesin Politik, Megawati Minta Risma Jaga Kemenangan PDIP DI Surabaya
- Pelantikan Tito Karnavian Buktikan Polisi Solid !
- Digerebek, Arzetti Bilbina Nyatakan Suami Sudah Tahu Soal Pertemuan Tersebut
- Bank Indonesia Teliti Keaslian Uang Yang Digandakan Dimas Kanjeng
- Kecelakaan Tol Sidoarjo, Truk Tangki Meledak 1 tewas
- Pemkot Malang Bakal tetapkan 3 Pohon Ini Sebagai Warisan Budaya
- Tak Hanya 1 Ini 8 Tujuan Wisata Kuliner Di Surabaya Yang Harus DI Coba
- Pemerintah Blokir Aplikasi Telegram, Apa Alasannya?
- Pengemudi Truk Tangki yang Terlibat Kecelakaan Maut di Tol Surabaya Sidoarjo Akhirnya Menyerahkan Diri
- Ahmad Dhani dan Ratna Sarumpaet Ditangkap Pihak Kepolisian Atas Dugaan Makar
- RASIO-LUCY PENANTANG BARU TRI RISMAHARIANI-WHISNU
- FPI Sebut BIN Sewa Rumah Dekat Kediaman Habib Rizieq di Mekah
- BNN Kembali Tangkap Tiga Wanita Bersama dengan 3 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
- Heroik, Seorang Polisi Selamatkan Anak Pelaku Bom Setelah Ledakan Mapolrestabes Surabaya
- Berita Penetapan Tersangka Simpang Siur, Tri Rismaharini Terjebak Situasi Politis ?
- Tiga Hari Pengejaran, Polisi Amankan Pembawa Bendera HTI Pada Perayaan HSN Garut
- Kemenkumham Setujui Bangun Rutan Baru Khusus Napi Terorisme
- Mengundurkan Diri Dari DPR, Kasus Ruhut Tetap Bergulir di MKD