Hariannusantara.com – Joao Cancelo, pemain yang berasal dari Valencia tersebut dikabarkan akan segera memperkuat lini belakang dari Manchester City. Pesepakbola yang ada di posisi bek kanan ini diketahui baru saja menyelesaikan masa peminjamannya di Inter Milan. Selama satu musim main di Serie A bersama Nerrazurri, ia dinilai tampil begitu mengesankan.
Tak mengherankan jika klub sekelas Manchester United juga awalnya melirik pemain 24 tahun tersebut. Hal tersebut dikarenakan kepiawaiannya, namun ternyata tak hanya Manchester City yang kepincut dengan Cancelo. Dan layaknya The Citizenz, MU pun juga sempat berlomba untuk mendapatkan tanda tangan dari Cancelo.
Sayangnya di tengah jalan, Tim Setan Merah memutuskan untuk mundur dari perburuan Cancelo, seperti yang dilansir TalkSport. Karenanya, sekarang tinggal City tim yang tetap bertahan untuk mendapatkan Cancelo.
Sementara itu, Manchester United diketahui telah memiliki pilihan lain untuk lini pertahanan mereka. MU kabarnya akan mendatangkan salah satu pemain dari FC Porto dalam waktu dekat ini. Ia adalah Diogo Dalot. Di Portugal, Dolot memang dikenal memiliki reputasi yang cukup baik. Meski usianya masih 19 tahun, ia sudah berhasil menembus tim utama Porto musim ini. Bakat yang dimiliki Dolot tersebut membuat Mourinho kemudian meliriknya. Alhasil, nama Cancelo pun akhirnya dicoret yang kemudian lebih memilih untuk mendatangkan bek muda Porto itu.
Baca juga:
– Guardiola Berharap Sterling Jadi Legenda Manchester City
– Di Laga Terakhir, Toure Ungkap Sosok Di Balik Kebangkitan Manchaster City
Kembali ke Cancelo, Valencia yang merupakan pemilik dari sang pemain kabarnya telah mengundang perwakilan Manchester City untuk datang ke Spanyol guna membahas transfer pemain ini. Valencia kabarnya sudah siap melepas bek Timnas Portugal ini ke Inggris, tentu saja dengan mahar yang harus dibayarkan. Los Che dikabarkan meminta tidak kurang dari 40 juta Pounds untuk bisa melepas Cancelo.