Hariannusantara.com – Selain omega 3 yang dipercaya bisa mencerdaskan otak pada anak. Rupanya ada beberapa jenis makanan lain yang juga memiliki kemampuan serupa. Hal ini tentu saja wajib diketahui oleh para ibu untuk membantu anak agar memiliki otak yang cerdas sehingga mampu bersaing di bidang akademik. Lantas makanan apa saja itu?
Buah dan sayuran yang kaya akan antioksidan
Beberapa jenis buah dan sayur yang memiliki kandungan lebih tinggi, di atas yang lain, yaitu sayuran yang berwarna hijau tua dan jenis buah yang berwarna oranye atau merah. Selain kaya antioksidan, buah dan sayuran tersebut juga bermanfaat untuk melindungi fungsi otak dan memori. Hal tersebut karena buah dan sayuran tersebut mengandung beta karoten serta vitamin C yang tinggi. Contoh jenis sayuran yang akan antioksidan adalah labu kuning, paprika, wortel, dan ubi jalar oranye. Sedangkan contoh buah yang kaya akan antioksidan adalah pepaya, jeruk, dan sebagainya.
Makanan yang tinggi zat besi
Zat besi adalah nutrisi yang sangat diperlukan tubuh untuk memproduksi sel darah merah. Sel darah merah merupakan kendaraan bagi nutrisi dari makanan, agar dapat diserap tubuh, untuk mencapai seluruh sel termasuk sel otak. Contoh makananan yang kaya zat besi adalah daging, tiram, hati, dan sayur hijau tua, seperti sayur bayam.
Makanan yang kaya protein
Makanan yang kaya protein dan rendah lemak, dapat membantu meningkatkan konsentrasi pada anak. Hal tersebut dapat terjadi, dikarenakan tubuh mengeluarkan dopamin jika mengonsumsi protein. Contoh makanan yang kaya protein dan rendah lemak adalah susu rendah lemak, daging tanpa lemak, unggas, telur, biji-bijian dan kacang-kacangan. Selain itu, ada pula kedelai, yang mengandung protein nabati, rendah lemak, dan lecitin.
Baca juga:
– Ingin Awet Muda? Coba Konsumsi 5 Makanan Kaya Kolagen Ini
– Tak Perlu Operasi Plastik, 5 Makanan Ini Ampuh Bikin Wajah Sehat Alami
Jenis makanan lainnya adalah makanan yang mengandung vitamin B12, folat, dan kolin. Makanan yang kaya vitamin B12, folat, dan kolin, bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan otak, mencegah demensia, dan gangguan neurologis. Dengan demikian, mengonsumsi makanan di atas, menjadi hal yang penting. Karena dapat meningkatkan perkembangan kognitif pada anak.