Apa yang membedakan Samsung Galaxy Note 10+ dengan Samsung Galaxy Note 10

Baru-baru ini samsung kembali mengeluarkan produk smartphone terbarunya. Biasanya samsung hanya mengeluarkan satu varian saja untuk Samsung Galaxy Note series. Seperti halnya Samsung Galaxy Note 8 dan Samsung Galaxy Note 9 yang hanya mengeluarkan satu varian saja.

Kali ini Samsung mengeluarkan dua varian Samsung Galaxy Note series yaitu Samsung Galaxy Note 10 dan seri Note 10+. Pasti tidak sedikit pula yang bertanya-tanya apa yang membedakan Samsung Galaxy Note 10 dengan Samsung Galaxy Note 10+.

Fitur dan spesifikasi Samsung Galaxy Note 10+

  • Jaringan : GSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE
  • Dimensi Bodi : 162.3 x 77.2 x 7.9 mm
  • Berat : 196 gram
  • Pelindung : depan dan belakang Gorilla Glass 6 ditambah dengan aluminum frame
  • Tipe Layar : Dynamic AMOLED
  • Ukuran Layar : 6.8 inch
  • Resolusi Layar : 1440 x 3040 pixel dengan rasio 19:9
  • OS : Android 9.0 (Pie)
  • OS Antarmuka : One UI
  • Prosessor : Exynos 9825 (7 nm)
  • GPU : Mali-G76 MP12
  • CPU : Octa-core (2×2.73 GHz Mongoose M4 & 2×2.4 GHz Cortex-A75 & 4×1.9 GHz Cortex-A55)
  • Memori Internal : internal 256GB dengan 12GB RAM dan pilihan internal 512GB dengan 12GB RAM
  • Kamera Utama : 4 Kamera (12 MP, f/1.5-2.4, 27mm (wide) + 12 MP, f/2.1, 52mm (telephoto) + 16 MP, f/2.2, 12mm (ultrawide) + TOF 3D VGA camera)
  • Perekaman Video : 2160p@30/60fps dengan fitur HDR10+, stereo sound rec., dual-video rec., dan gyro-EIS & OIS
  • Kamera Selfie : 10 MP, f/2.2, 26mm (wide)
  • Fingerprint : Under display dengan sensor ultrasonic
  • Kapasitas Baterai : 4300 mAh + Fast battery charging 45W
  • Warna : Aura White, Aura Glow, Aura Blue dan Aura Black

Loading...

 

Ulasan Spesifikasi dan Performa

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai hal apa saja yang membedakan Samsung Galaxy Note 10 dan Samsung Galaxy Note 10+, baik dari segi fitur ataupun kecanggihan yang ditawarkan kedua smartphone ini langsung saja kita simak informasi berikut ini.

Resolusi dan ukuran layar yang berbeda

Samsung Galaxy Note 10 series hadir dengan ukuran layar yang berbeda. Dimana Samsung Galaxy Note 10 memiliki ukuran layar 6,3 inchi sementara Samsung Galaxy Note 10+ memiliki ukuran layar yang lebih besar yaitu 6,8 inchi.

Selain ukuran layar yang berbeda, resolusi yang dimiliki masing-masing smartphone juga berbeda satu sama lain. Samsung Galaxy Note 10 memiliki resolusi layar full HD + 1080 x 2280 pixel adapun untuk kerapatan layarnya mencapai 401 ppi. Sementara Samasung Galaxy Note 10+ memiliki layar dengan resolusi Quad HD+ 1440 x 3040 pixel dengan tingkat kerapatan layar mencapai 498 ppi.

Namun dibalik perbedaan resolusi dan ukuran kedua smartphone ini. Ada persamaanya yaitu sama-sama menggunakan teknologi Dynamic AMOLED pada masing-masing layar Samsung Galaxy Note 10 dan Samsung Galaxy Note 10+. Sehingga kualitas gambar yang dihasilkan akan lebih tajam dan terlihat lebih natural.

Bobot yang berbeda

Dengan ukuran layar yang berbeda otomatis akan berpengaruh juga terhadap bobot smartphone tersebut. Pada Samsung Galaxy Note 10 memiliki bobot seberat 168 gram, sedangkan Samsung Galaxy Note 10+ memiliki bobot yang sedikit lebih berat dari Samsung Galaxy Note 10 yaitu 196 gram.

n dimensi keseluruhannya yaitu 151 x 71,8 x 7,9 mm. Sedangkan Samsung Galaxy Note 10+ memiliki dimensi 162,3 x 77,2 x 7,9 mm.

Ukuran memori internal dan slot microSD

Untuk Samsung Galaxy Note 10 dengan RAM 8GB memiliki memori internal sebesar 256 GB. Sedangkan khusus untuk Samsung Galaxy Note 10+ dengan RAM 12Gb memiliki dua pilihan kapasitas memori internal yaitu kapasitas memori internal sebesar 256 GB dan 512 GB.

Hal lain yang membedakan Samsung Galaxy Note 10 dengan Samsung Galaxy Note 10+ adalah adanya slot microSD yang tertanam pada Samsung Galaxy Note 10+. Hal itu berbeda dengan Samsung Galaxy Note 10 yang tidak dibekali dengan slot microSD seperti yang ada pada Samsung Galaxy Note 10+. Untuk kapasitas microSD yang bisa dipakai pada Samsung Galaxy Note 10+ bisa mencapai 1TB.

Kapasitas baterai

Dilihat dari sisi kapasitas baterai, Samsung Galaxy Note 10+ tampaknya lebih unggul dibandingkan Samsung Galaxy Note 10. Karena Note 10 menggunakan baterai dengan kapasitas 3500 mAh.

Hal itu berbeda dengan Samsung Galaxy Note 10+ yang memiliki kapasitas baterai jauh lebih besar. Kapasitas baterai pada Samsung Galaxy Note 10+ sebesar 4300 mAh. Kedua smartphone terbaik ini sudah memiliki teknologi fast charging. Untuk Samsung Galaxy Note 10 dibekali teknologi fast charging 25W sedangkan Samsung Galaxy Note 10+ dibekali dengan teknologi fast charging 45W.

Kecanggihan kamera

Pada bagian kamera depan, Samsung Galaxy Note 10+ dan Samsung Galaxy Note 10 sama-sama memiliki resolusi kamera 10 megapixel. Adapun dibagian kamera belakang Samsung Galaxy Note+ tampaknya lebih diunggulkan dibandingkan dengan Samsung Galaxy Note 10. Meskipun keduanya sama-sama memiliki kamera ultrawide dengan resolusi 16 megapixel, wide sebesar 12 megapixel dan telephoto resolusinya sebesar 12 megapixel.

Tapi yang membedakan keduanya adalah adanya teknologi ToF (Time of Flight) atau DepthVision VGA yang terpasang pada Samsung Galaxy Note 10+. Fitur yang ditawarkan dari teknologi DepthVision VGA antara lain untuk melakukan pemindaian objek tiga dimensi dengan 3D scanner dan juga untuk memberikan efek bokeh atau menjadikan background foto atau video pengguna terlihat blur.

Sebetulnya untuk teknologi DepthVision VGA bukan hal yang baru bagi samsung. Karena sebelumnya samsung juga telah menanamkan teknologi ini pada Samsung Galaxy A80 tetapi fiturnya tidak selengkap yang ada pada Samsung Galaxy Note 10+.

Varian warna

Untuk Samsung Galaxy Note 10 terdiri dari beberapa varian warna seperti Aura Black dan Aura Glow. Sedangkan pada Galaxy Note 10+ memiliki varian warna yang lebih banyak yaitu Aura Black, Aura Glow dan warna Aura White.

Jadi keduanya sama-sama memiliki warna Aura White, Aura Black. Tapi untuk warna Aura Glow hanya dimiliki Samsung Galaxy Note 10+.

Harga yang berbeda

Melihat dari beberapa fitur yang ditawarkan oleh masing-masing smartphone tentu akan berpengaruh terhadap harga yang ditawarkan. Berdasarkan informasi yang diperoleh dari samsung.com, untuk Samsung Galaxy Note 10 saja kisaran harganya 14 jutaan dengan kapasitas RAM 8GB dan kapasitas memori internal sebesar 256 GB.

Sedangkan untuk varian Samsung Galaxy Note 10+ ditawarkan mulai dari harga 16,5 jutaan dengan kapasitas RAM 12 GB dan juga memori internal sebesar 256 GB. Dan jika ingin mendapatkan Samsung Galaxy Note 10+ dengan kapasitas memori internal sebesar 512 GB, kalain harus merogoh kocek sampai 19 jutaan. Tentu harga tersebut sebanding dengan fitur dan kecanggihan yang ditawarkan dari Samsung Galaxy Note 10+.

Kesimpulan

Dilihat dari beberapa perbedaan yang ada antara Samsung Galaxy Note 10 dan Samsuung Galaxy Note 10+, tentu kualitas Samsung Galaxy Note 10+ memiliki fitur yang lebih lengkap dibandingkan Samasung Galaxy Note 10.

Namun dibalik perbedaan yang ada dari kedua smartphone ini, masih ada beberapa kesamaan yang tidak bisa diremehkan juga. Dari mulai prosesor Exynos 9825 octacore yang memiliki performa tinggi sampai kehadiran S-Pen yang semakin menambah kecanggihan dari Samsung Galaxy Note 10 dan Samsung Galaxy Note 10+.

Jadi bagi kalian yang ingin membeli Samsung Galaxy Note 10 atau Samsung galaxy Note 10+, mungkin ada baiknya kalian perlu memperhatikan beberapa hal seperti fitur ataupun kecanggihan yang ditawarkan masing-masing smartphone ini. Sehingga kalian akan tahu apa saja kelebihan serta kelemahan dari Samsung Galaxy Note 10 dan Smasung Galaxy Note 10+.

Jadi kalian akan lebih mudah untuk menentukan smartphone mana yang kalian butuhkan antara Samsung Galaxy Note 10 dan Samsung Galaxy Note 10+.

Kelebihan

  • Ukuran layar lebih besar
  • Memori Internal Besar
  • Kapasitas baterai besar
  • Kamera super canggih
  • Varian warna menarik

Kekurangan

  • Tidak ada slot mircoSD
  • Tidak ada jack Audio 3.5 mm
  • Harga masih mahal diatas 15 juta