Aplikasi Google Street View

Google Street View diluncurkan tahun 2007, merupakan bagian dari fitur  Google Maps, milik google. Dengan aplikasi Google Steet View pengguna dapat melihat seluruh jalan yang ada di dunia.

Yang uniknya lagi jalan yang ditampilkan di aplikasi ini dapat dilihat dengan sudut 360 derajat loh. Juga memungkinkan untuk melihat berbagai kota kota di berbagai negara secara lebih detail menggunakan google street view.

Google hanya memasukan 5 kota pada awalnya dan telah berkembang sangat pesat. Pada tahun 2015 saja, sudah menjangkau sebanyak 65 negara dan 7 miliar lebih perjalanan, termasuk menjelajah gang dan pelosok di Indonesia.

Loading...

Google menggunakan alat canggih untuk memotret berbagai belahan dunia, namanya trekker. Di ransel maupun sepeda alat ini biasanya diapsang. Google merekrut banyak orang untuk mengoperasikan trekker.

Fitur google street view

  • Fitur utama google street view, yakni menampilkan berbagai potret jalanan, kota dan negara negara didunia.
  • Terdapat juga fitur terbaru seperti rekam street view. Fitur ini memungkinkan pengguna merekam sendiri perjalananya dengan video.
  • Fitur pratinjau. Fitur ini untuk meninjau video sebelum dipublikasikan ke street view.
  • Terdapat tracking video yang pengguna buat, termasuk tracking total jarak tempuh.
  • Fitur jelajahi konten terbaru dari google atau orang lain dan buat konten sendiri.
  • Fitur jelajah bangunan terkenal dunia, lokasi lokasi seperti restoran, museum, juga tempat usaha kecil.
  • Kamera street view ready tersertifikasi. Fitur ini memungkinkan pengguna menambah streer view milik sendiri dan bisa dipublikasi agar terlihat semua orang.

Fungsi dan manfaat google street view

Dengan aplikasi google streetview, pengguna dapat menjelajahi berbagai lokasi, kota, jalanan, restoran, museum dan tempat tempat di berbagai belahan dunia secara lebih detail, mudah dan cepat dengan hanya melalui aplikasi.

Selain itu, pengguna dapat menambah streetview yang belum tercantum pada aplikasi ini. Pengguna juga dapat membuat konten perjalananya dengan mode video, baik berjalan kaki, bersepeda maupun mengendarai mobil. Rekaman video dari pengguna bisa dipublikasi ke semua orang diseluruh dunia dengan aplikasi google street view.

Download Google Street View

Aplikasi google street view bisa didownload di playstore, silakan kunjungi link Download Google Street ViewDisini.