Hariannusantara.com – Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) CPNS 2018 memutuskan memperpanjang masa pendaftaran CPNS 2018 di sscn.bkn.go.id 5 hari dari jadwal sebelumnya. Awalnya pendaftaran cpns 2018 di sscn.bkn.go.id dijadwalkan berakhir 10 Oktober, kini diperpanjang hingga 15 Oktober 2018. Dengan diperpanjangnya waktu pendaftaran, maka para pelamar masih punya waktu 10 hari lagi untuk mendaftar di sscn.bkn.go.id.
Meski demikian, ada baiknya bagi para pelamar untuk segera mendaftar. Pasalnya, jika menunggu mendaftar di hari-hari terakhir, dikhawatirkan portal sscn.bkn.go.id sulit diakses. Karena biasanya di waktu-waktu terakhir, orang yang mengakses link sscn.bkn.go.id membludak. Tapi tahukah kamu, sejak pendaftaran di buka ada beberapa formasi yang sepi peminat. Padahal formasi tersebut sediakan banyak kuota.
Kondisi ini tentu membuka peluang besar lulus CPNS bagi pemilih formasi tersebut. Badan Kepegawaian Negara (BKN) baru-baru ini memberikan daftar instansi dengan pelamar CPNS 2018 paling sedikit. Dalam postingan Facebook yang diunggah Rabu, 3 Oktober 2018, BKN menyebutkan 5 instansi pusat di penerimaan CPNS 2018 yang sepi peminat diantaranya adalah Sekretariat Jenderal Komisi Yudisial dengan 6 pelamar, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme dengan 18 pelamar, ada juga Setjen WANTANNAS yang hanya 22 pelamar.
Baca juga:
– INFO CPNS 2018: BKN Upgrade Kapasitas Akses, Laman SSCN Bakal Terganggu
– Pemerintah Siapkan Tes PPPK Untuk Honorer K2 Yang Tak Lolos Tes CPNS
Selain itu masih ada dua instansi lainnya yang menjadi 5 terendah atau paling sepi peminat di CPNS tahun 2018 ini yakni Badan Koordinasi Penanaman Modal dengan 26 pelamar dan Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan yang hanya memiliki 35 pelamar Jika ditelusuri menggunakan pencarian lowongan di websitesscn.bkn.go.idsebagian instansi di atas membuka beberapa formasi. Misalnya Badan Nasional Penanggulangan Terorisme yang membuka 20 formasi dengan berbagai latar belakang pendidikan. Kamu minat daftar di salah satu instansi tersebut?