Bocoran Render Oppo R19 Tunjukkan Kamera Depan Tertanam Di Layar

Hariannusantara.com – Saat ini trend smartphone yang mengusung sensor pemindai sidik jari layar memang sudah banyak digunakan pada beberapa ponsel unggulan salah satunya dari vendor Oppo. Pabrikan Oppo memang dikenal kerap menghadirkan fitur inovatif yang bahkan sukses menjadi trending salah satunya desain poni tetesan air atau waterdrop notch. Produsen smartphone asal Tiongkok ini kabarnya tengah menggarap ponsel terbaru bertajuk Oppo R19  dengan desain inovatif.

Teknologi fingerprint di layar memang saat ini sudah umum di pasaran namun apa jadinya jika kamera depan yang belakangan ini ditanamkan di area notch malah ditanam dalam layarnya? Pada postingan leaker tersebut di jejaring sosial Weibo, ia membagikan gambar smartphone yang diduga adalah Oppo R19. Pada render tersebut kita dapat melihat bahwa ponsel terbaru ini dikemas dalam bezel layar super tipis pada semua sisinya. Bahkan terlihat pula hadirnya lubang di bagian atas layarnya yang akan menjadi tempat untuk kamera depannya.

Smartphone android yang diduga merupakan Oppo R19 ini juga akan hadir dengan dukungan sensor pemindai sidik jari yang tertanam pada layar. Pada bodi belakangnya, desain perangkat ini menyerupai Oppo R17. Desain phablet ini hadir dalam warna gradien yang mewah dimana disokong dukungan kamera ganda di bodi belakang yang didesain vertikal lengkap dengan LED Flash di bagian bawahnya. Smartphone Oppo R17 yang meluncur beberapa waktu yang lalu dikemas dalam desain layar waterdrop notch atau poni tetesan air di bagian layarnya dengan aspek rasio ke bodinya yang cukup tinggi dan mengesankan.

Baca juga:
– Mengenal Lebih Jauh Smartphone Seri K Pertama Dari Oppo
– Oppo F7 Dengan Kamera 25 MP Dan RAM 4 GB Turun Harga 800 Ribuan, Minat?

Loading...

Rumor Oppo R19 yang membawakan kamera depan tertanam di layar kemungkinan besar phablet ini akan meluncur dengan usungan layar lebih lapang dibandingkan pendahulunya. Hingga sejauh ini pihak Oppo belum memberikan konfirmasi resmi terkait smartphone yang disebutkan dengan kamera depan terpasang di layar begitu pula dengan keaslian render Oppo R19 yang beredar di dunia maya. Sayangnya tidak ada informasi lain mengenai spesifikasi Oppo R19 yang akan datang.