Spesifikasi dan Harga Oppo R17 Pro Terbaru

Untuk tahun 2019 ini selain persaingan smartphone kelas menengah, nampaknya untuk kelas flagship pun semakin memanas. Banyak produsen smartphone yang telah meluncurkan smartphone flagship mereka, untuk meramaikan jajaran smartphone kelas atas ini.

Produsen smartphone asal cina ini telah meluncurkan varian flagship mereka yakni Oppo RX17 Pro pada agustus 2018 lalu untuk pasar global, namun untuk pasar Indonesia sendiri baru resmi masuk pada bulan Januari 2019 dengan berbekal nama Oppo R17 Pro.

Yang mana smartphone ini memiliki desain, tekhnologi maupun spesifikasi yang tidak tanggung – tanggung, karena smartphone ini memang akan bersaing dijajaran kelas flagship.

Loading...

Fitur dan Spesifikasi Oppo R17 Pro

Rilis Januari 2019
Warna Emerald Green dan Radiant Mist
Harga Rp.9.999.000,- Pada saat awal peluncurannya
Platform
OS Android Oreo 8.1 dengan user interface ColorOS 5.2
RAM 8 Gb
GPU Adreno 616
CPU Octa Core, dengan clok speed ( 2 x 2.2 Ghz Kryo 360 Gold ) dan ( 6 x 1.7 Ghz Kryo 360 Silver )
Chipset Qualcomm SDM 710 Snapdragon 710 dengan fabrikasi 10 nm
Storage
Internal 128 Gb
Card slot MicroSD sampai 256 Gb
Display
Layar 6.4 Inch dengan rasio 19.5 : 9
Resolusi Full HD+ 1080 x 2340 piksel, dengan kerapatan hingga 402 ppi
Tipe AMOLED  yang memiliki 16 juta warna
Lapisan Corning Gorilla Glass 6
Kamera
Depan 25 Mp, Aperture f/2.0

Videos : 1080p pada 30 Fps

Fitur : HDR

Belakang 12 Mp, Aperture f/1.5 – 2.4, 26 mm ( wide ) 1/2.55”, Dual pixel PDAF, OIS

20 Mp, Aperture f/2.6, AF

TOF 3D Camera

Fitur : Dual LED Flash, HDR, Panorama

Video : 2160p pada 30 Fps dan 1080p pada 30 Fps

Konektivitas
SIM Dual sim ( Hybrid ) berjenis nano SIM
Jaringan GSM/HSPA/4G LTE
USB USB Type C 3.1, USB On The Go
NFC Yes
Fitur
Sensor Sensor fingerprin dibawah layar, Sensor accelerometer, sensor proximity, compas
Audio No
Baterai Non Removable Li Po 3.700 mAh

Ulasan Lengkap Spesifikasi Oppo R17

Qualcomm Snapdragon 710 Fabrikasi 10 nm

Oppo R17 Pro dibekali dengan Snapdragon 710 yang mana memiliki CPU Octa Core, dengan clok speed ( 2 x 2.2 Ghz Kryo 360 Gold ) dan ( 6 x 1.7 Ghz Kryo 360 Silver ) dan juga Adreno 616 sebagai prosesor pengolah gambar.

Untuk bermain game dengan Oppo R17 Pro tentu tidak akan mengalami kendala, selain itu juga dibekali RAM dengan kapasitas 8 Gb yang mana untuk membuka beberapa aplikasi sekalius sangat memungkinkan.

Dari segi penyimpanan, Oppo R17 Pro dibekali dengan 128 Gb memori internal, serta slot microSD dengan kapasitas hingga 256 Gb. Namun untuk slotnya sendiri Oppo R17 Pro berjenis hybrid, yang mana anda hanya dapat memilih sati memori card dengan single SIM, atau dual SIM tanpa memori card.

AMOLED 6.4 Inch Full HD+

Tentu saja untuk smartphone sekelas flagship tidak hanya sektor perfoma dapur pacu yang dipikirkan, dari segi layarpun Oppo R17 Pro sangat memukai.

Dengan penggunaan layar 6.4 Inch serta panel AMOLED yang memiliki resolusi Full HD+ 1080 x 2340 piksel, dengan kerapatan hingga 402 piksel akan menghasilkan gambar yang sangat tajam.

Layar Oppo R17 Pro juga telah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 6, yang mana akan meminimal terjadinya goresan maupun layar pecah.

Pada bagian jidat atau atas layar smartphone terdapat poni yang berukuran kecil, yang mana ini terinsipari dari tetesan air sekaligus sebagai bingkai kamera selfie.

Untuk layar 6.4 Inch Oppo R17 Pro memiliki aspek rasio 19.5 : 9 yang menjadikan layar ini semakin luas, berkat bezel disekeliling body memiliki ukuran yang sangat tipis.

Triple Camera Dual LED Flash

Oppo R17 Pro memberikan 3 lensa pada smartphone flagship ini, yakni 12 Mp, Aperture f/1.5 – 2.4, 26 mm ( wide ) 1/2.55”, Dual pixel PDAF, OIS, 20 Mp, Aperture f/2.6, AF dan juga TOF 3D Camera.

Dengan spesifikasi kamera seperti itu tentu saja oppo R17 Pro akan menghasilkan gambar yang detail, baik itu kondisi siang hari maupun kondisi kurang cahaya.

Selain segi spesifikasi kamera, Oppo R17 Pro juga membekalinya dengan berbagai fitur penunjang, seperti smart aperture f/1.5 – f/2.4, OIS ,serta beberapa fitur penunjang lainya, yang mana akan menghasilkan gambar semakin sempurna.

Untuk kamera selfie tidak kalah menarik, yang mana Oppo R17 Pro memberikan lensa dengan resolusi 25 Mp, Aperture f/2.0, sehingga hasil foto selfie wajah anda akan semakin detail.

Untuk perekaman video sendiri, kamera depan Oppo R17 Pro mampu menghasilkan video dengan kualitas 1080p pada 30 Fps dan juga dukungan fitur HDR.

Desain Mewah Oppo R17 Pro

Oppo R17 Pro menggunakan bahan alumunium untuk kerangkanya, sedangkan pada bagian body depan dan belakang menggunakan bahan kaca. Selain terasa solid ketika digenggam, desain dan tampilan smarphone ini akan terlihat mewah, yang mana akan menunjang gaya berpenampilan anda.

Oppo R17 Pro memiliki dua varian warna yang dapat anda pilih, yakni Emerald Green dan juga Radiant Mist. Kedua warna ini memiliki gradasi serta corak warna yang berbeda, baik itu ketika terkena pantulan cahay, maupun kondisi biasa.

Selain itu, untuk menunjang desain mewah serta futuristik Oppo R17 Pro menggunakan sensor fingerprint yang ditanamkan didalam layar. Penggunaan sensor ultra fotosensitif di dalam layar akan memastikan sidik jari anda terbaca dengan sempurna, sehingga tidak ada kesalahan maupun delay dalam pemindaiannya.

Harga Oppo R17 Pro

Untuk harganya sendiri terblang cukup murah dikelas smartphone flagship yang mana Oppo R17 Pro dengan segala kemewahan, serta spesifikasi tinggi yang dibawanya hanya dibandrol berkisar Rp.10 juta kembali seribu.

Sehingga Oppo R17 Pro ini dapat dikategorikan sebagai smartphone flagship murah, ketimbang para pesaingnya yang dibandrol diatas Rp.10 jutaan.

Kesimpulan

Dari segi desain Oppo R17 Pro sangatlah mewah dan juga futuristik, berkat beberapa fitur yang diracik dengan sedemikian rupa namun tetap fungsional. Untuk perfomanya juga tidak bisa dianggap remeh, mengandalkan kapasitas RAM sebesar 8 Gb, dan juga prosesor besutan Qualcomm dengan clock speed  2 x 2.2 Ghz Kryo 360 Gold  dan  6 x 1.7 Ghz Kryo 360 Silver yang akan menunjang anda dalam pemakaian gaming maupun sekedar melakukan aktifitas multimedia.

Kelebihan

  • Perfoma chipset Snapdragon 710 dengan fabrikasi 10 nm
  • Triple kamera dengan fitur canggih
  • RAM 8 Gb
  • Layar AMOLED berlapis Corning Gorilla Glass 6
  • Resolusi Full HD+
  • Fitur fast charging ( VOOC )

Kekurangan

  • Baterai 3.700 mAh
  • Tidak ada jack audio 3.5 mm