Hariannusantara.com – Sering kebingunan saat berkemas sebelum traveling? Itu cerita klasik ya. Kamu kebingungan barang mana saja yang harus ada di dalam ransel atau koper. Sebelum berkemas, penting untuk kamu menyadari bahwa tak semua barang harus dibawa berlibur. Ada barang yang tak ada hubungannya dengan agenda berlibur. Beberapa barang lainnya bisa kamu temui dengan mudah di destinasi liburan. Berikut barang yang tak perlu dibawa saat berlibur.
Buku dan Majalah
Kamu mungkin gemar membaca dan tak bisa lepas dari buku. Kendati demikian, tinggalkan buku di rumah. Kamu bisa membaca buku versi digital yang bisa diunduh di ponsel pintar. Apabila tak bisa mengunduh e-book, bawalah satu buku tipis sehingga tak membuat tas menjadi berat.
Baju dalam Jumlah Banyak
Jika kamu berkesempatan datang ke tempat yang Instagramable, tentu kamu tak ingin menyia-nyiakannya begitu saja. Demi tampil maksimal di destinasi tujuan, kamu membawa beberapa lembar pakaian untuk dijadikan OOTD (outfit of the day). Sesuaikan baju dengan jumlah hari liburan.
Denim Berlebihan
Pakaian atau celana berbahan denim memang tak pernah ketinggalan zaman. Outfit berbahan denim cenderung berat dan menghabiskan banyak ruang di tas bahkan jika dilipat dengan ketat. Bawalah denim dalam jumlah wajar. Sebagai gantinya, kamu bisa membawa celana atau pakaian dengan bahan yang jauh lebih ringan.
Peralatan Mandi
Umumnya penginapan menyediakan peralatan mandi yang bisa kamu gunakan. Beberapa peralatan mandi yang biasa disiapkan hotel untuk tamu, semisal shampoo, conditioner, sabun, losion, sikat gigi, pasta gigi, hingga shower cap. Untuk itu, tinggalkan peralatan mandi di rumah. Manfaatkan produk yang disediakan penginapan secara cuma-cuma.
Tas Makeup
Selama liburan, kamu tak pernah menggunakan peralatan makeup secara rutin. Kamu takkan mengeluarkan tas makeup secara regular. Sebaiknya tinggalkan tas makeup di rumah. Bawalah beberapa peralatan makeup penting di dalam kantung kecil. Beberapa peralatan makeup yang mungkin kamu gunakan saat liburan, misalnya alas bedak, pensil alis, bedak tabur, dan lipstik warna natural.
Baca juga:
– Tempat Wisata Hits di Jakarta yang Membuatmu Makin Kekinian Abis!
– SoFashion Cafe, Tempat Nongkrong Asik Untuk Kamu Pecinta Warna Pink
Selain itu, beberapa produk kecantikan rambut juga tak perlu kamu bawa saat berlibur. Biasanya hotel menyediakan produk penata rambut seperti pengering rambut di dekat wastafel kamar mandi atau di lemari. Jika tak menemukan, tanyalah ke pihak resepsionis. Kamu bisa meminjamnya secara gratis.