Manchester City Bakal Mudah Lewati Brighton

Manchester City Bakal Mudah Lewati Brighton

Manchester City Bakal Mudah Lewati Brighton

Hariannusantara.comManchester City diprediksi takkan banyak menemui kesulitan saat menjamu Brighton & Hove Albion, Sabtu (29/9/2018). Dalam lanjutan laga Premier League 2018/19 pekan ke-7, The Citizens berhasil kembali bangkit usai kalah dari Lyon di Liga Champions, Kamis (20/9/2018). Manchester City meraih dua kemenangan beruntun atas Cardiff dan Oxford dengan menyarangkan delapan gol tanpa sekali pun kebobolan.

Catatan yang mendukung The Citizens pada pertemuan dengan The Seagulls kali ini adalah, Manchester City hanya gagal dua kali meraih kemenangan pada 21 laga kandang terakhir mereka. Catatan lainnya, The Sky Blues juga meraih tiga kemenangan atas The Seagulls pada tiga pertemuan terahir kedua klub. Di sisi lain, Brighton tengah menghadapi titik nadir. Klub yang kini ditangani pelatih Chris Houghton ini gagal meraih kemenangan di 16 laga tandang terakhir mereka.

Bahkan di empat pertandingan terakhir, Brighton selalu gagal mengemas kemenangan dan kalah dua kali dari klub yang berada di 6 Besar, Liverpool serta Tottenham. Kondisi ini yang membuat The Seagulls bakal kesulitan saat bertandang ke markas Manchester City nanti. Menjamu Brighton, Manchester City masih kehilangan kuartet Eliaquim Mangala, Kevin De Bruyne, Claudio Bravo serta Benjamin Mendy.

Baca juga:
– Menang Atas Everton, Arsenal Geser Posisi Manchester United
– Tak Lagi Percayakan Posisi Kapten, Mourinho Bakal Jual Paul Pogba?

Loading...

Pelatih Josep Guardiola diprediksi juga akan melakukan beberapa perubahan menghadapi Brighton dengan mengantisipasi laga tengah pekan di Liga Champions melawan Hoffenheim. Kondisi itu membuat John Stones, Ilkay Gundogan, Gabriel Jesus serta Riyad Mahrez bermain sejak menit pertama. Sementara Nicolas Otamendi, David Silva, Sergio Aguero dan Raheem Sterling disimpan di bangku cadangan. Sementara itu Brighton kehilangan Dale Stephens karena cedera hamstring. Absennya Stephens membuat Houghton menduetkan gelandang Yves Bissouma dan Davy Propper di lini tengah.