Contents
- 1 10 Rekomendasi Lensa Tambahan Kamera Smartphone Terbaik 2019
Dari lensa Zoom optik, sudut lebar, fish eyes hingga makro, yang dipasang pada smartphone maka akan membuat pengalaman fotografi smartphone jauh lebih menarik dan profesional. Sehingga membuat banyak orang tertarik untuk membeli lensa tambahan hp ini.
Lensa tambahan yang terpasang pada smartphone sudah tidak asing lagi bagi banyak pengguna sejak lama. Lensa tambahan ini sangat populer karena aksesoris tambahan ini membawa pengalaman baru yang lebih menarik ke kamera smartphone dengan pemasangan yang cukup sederhana.
Jika Anda masih mencari set aksesoris seperti ini tetapi ingin menemukan barang berkualitas terbaik, silakan lihat daftar rekomendasi lensa tambahan hp terbaik dari kami di bawah ini.
10 Rekomendasi Lensa Tambahan Kamera Smartphone Terbaik 2019
Lensa Moment
Meski lensa tambahan kamera smartphone ini hanya mendukung beberapa smartphone model kelas atas seperti model iPhone terbaru, Galaxy S8, S9 atau Google Pixel tetapi seri lensa Moment masih diburu oleh fotografer profesional. Alasannya adalah karena kualitas gambar yang dihasilkan sangat mengesankan dan desainnya yang indah dan tahan lama.
Cukup ketik kata kunci Contoh Lensa Momen ke dalam Pencarian Youtube atau Google, Anda akan melihat berbagai gambar dan video yang dihasilkan dari set lensa ini, dan semuanya memiliki kualitas yang sangat baik.
Satu-satunya yang disayangkan dari Moment Lens mungkin adalah pada harganya yang sangat mahal, yang bisa mencapai 1 juta lebih untuk sebuah lensa tambahan pada kamera hp.
Photojojo Lensa Magnetik
Sama seperti namanya, lensa ini memiliki kualitas luar biasa karena menggunakan magnet untuk memegang lensa ke kamera hp. Banyak orang mungkin tidak menyukai teknik pemasangan ini karena magnet tidak dapat sekuat klip logam atau sambungan putar saat digunakan pada kamera hp.
Namun, Photojojo mengimbanginya dengan berbagai lensa pada satu set penjualannya, untuk membuat pengguna lebih mudah untuk memilih lensa mana yang ingin digunakan dari lensa 2x optical zoom, fisheye hingga lensa 180 derajat, lensa super fisheye 235 derajat, lensa sudut lebar / makro bahkan terdapat filter polarisasi. Harga lensa tambahan hp ini cukup murah sekitar 20 USD dan dijual di toko online Amazon dan lensa ini terbuat dari aluminium yang kokoh dan bahan kaca yang tinggi.
Aukey Ora Lens
Set lensa Aukey hanya mencakup 2 jenis lensa yaitu lensa sudut lebar 120 derajat dan lensa makro 15x tetapi banyak orang menyikainya karena kualitas gambar yang dihasilkan cukup tinggi. Selain itu, lensa ini datang dengan penjepit ukuran yang cocok untuk banyak smartphone yang ada di pasaran saat ini. Aukey Ora Lens juga memiliki harga yang terjangkau dengan harga sekitar 300 ribu sampai 500 ribuan.
Lensa VicTsing 3-in-1
Lensa ini telah mendukung tiga lensa fungsional dasar, seperti lensa sudut lebar, makro dan fish eyes, tetapi lensa VicTsing 3-in-1 memiliki keunggulan dengan desain ultra-ringan, sehingga mudah dibawa kemanapun Anda pergi. Selain itu, bagian penjepitannya juga resizable untuk digunakan dengan pada banyak smartphone. Harga lensa VicTsing 3-in-1 juga cukup terjangkau seitar 340 ribu per set.
Universal Smartphone Clip Lens Kit 3 in 1
Penggunaan lensa kit ini persis sama dengan lensa VicTsing 3-in-1, tetapi lebih murah harganya. Kualitas gambar juga dalam bentuk yang standar dan tidak tajam. Namun, lensa tambahan ini masih merupakan pilihan yang baik untuk mencoba gaya pemotretan yang berbeda pada kamera smartphone. Harga dari Universal Smartphone Clip Lens Kit 3 in 1 sekitar Rp. 65.000.
APEXEL APL-DG10 10 In 1
Lanjut dengan lensa tambahan 10 in 1 dari merk APEXEL APL-DG10, untuk mendapatkan lensa tambahan kamera smartphone ini Anda harus mengeluarkan uang sekitar Rp154.082. Ketika Anda membeli produk ini Anda akan mendapatkan lensa dengan fitur seperti Wide angle, kaleidoskop 6 CPL, 198 derajat fisheye, 15x makro, kas filter radial filter bintang filter, 2x telephoto, dan kaleidoscope 3. Sehingga membuat hasil foto dari kamera smartphone yang Anda miliki berbeda dan lebih unik layaknya seorang fotografer profesional yang menggunakan kamera profesional sungguhan. Untuk bahan dari lensa ini terbuat dari perbaduan alumunium, kaca optik dan penjepit berbahan plastik.
Niceeshop 10 In 1
Sama dengan produk sebelumnya, tapi Niceeshop 10 In 1 memiliki harga yang lebih murah sekitar Rp123.000. Pada kemera ini lensa terdiri dari 10 kit, yaitu Lensa makro, Teleconverter, Lensa polarisasi, Prisma enam Kepala, Kepala segitiga, Starlight lens Lensa radiasi dan Mengalir lensa. Untuk bahan kaca terbuat dari kaca high-definition, dipadukan dengan bahan logam alumunium dan magnesioum yang bermutu tinggi. Lensa ini juga sudah support pada banyak smartphone dan tablet yang ada di pasaran saat ini.
XCSource 4in1
Ini adalah pilihan tepat bagi Anda yang menginginkan lensa tambahan pada kamera smartphone dengan harga murah dan sudah memiliki 4 lensa tambahan dalam satu paket dengan harga sekitar 75 ribuan. Pada lensa kit ini terdapat lensa fisheye lens, wide angle lens, macro lens dan CPL Filter. Jadi dengan menggunakan kamera smartphone Anda sudah bisa memiliki hasil fotografi kamera hp dengan lebih terlihat profesional. Untuk daya tahan dari lensa kit ini cukup baik berkat material alumunium yang berkualitas, dan bahan kaca juga sudah terjamin kualitasnya. Sehingga menghadirkan lensa tambahan yang layak dipertimbangkan untuk dibeli.
Mirval F12 Phone Camera lenses Kit
Untuk pilihan selannjutnya ada Mirval F12 Phone Camera lenses Kit yang dijual dengan harga Rp 299.000. Dengan harga hampir 300 ribuan Anda akan mendapatkan 12X Telephoto lens, Selfie Stick atau tongsis, Bluetooth Shutter, 3in1 Lens terdiri dari Fish eye lens, Wide Angle lens dan Macro Lens, Mini Tripod, Lens Cover dan Small Pouch. Jadi jika Anda ingin paket lengkap untuk menghasilkan fotografi layaknya seorang fotografer professional kit lensa tambahan hp ini layak dipertimbangkan untuk dibeli.
Lensa Telezoom 8x
Selanjutnya ada kit Lensa Telezoom 8x untuk kamera hp atau smartphone yang dijual dengan harga Rp75.000. Dengan produk ini Anda akan mendapatkan Lensa telezoom 8x untuk kamera hp yang cocok digunakan untuk memotret objek dengan jarak yang jauh agar ketika difoto terlihat lebih jelas, cocok untuk memotret pemandangan. Ditambah dengan Tripot Holder Universal pada paket pembeliannya agar Anda dapat mengambil foto dengan gambar yang lebih stabil dan mudah.
Fish Eye 3 in 1 7STAR
Pilihan yang terakhir adalah Fish Eye 3 in 1 7STAR, ini merupakan produk termurah dari rekomendasi lensa tambahan hp dari kami. Harga jual dari Fish Eye 3 in 1 7STAR di toko online Rp. 9.700. Harga murah ini Anda sudah akan mendapatkan Lensa Fish Eye + Macro + Wide dan juga Lensa Klip. Untuk kualitas cukup baik saja tidak terlalu spesial, apalagi jika dibandingkan dengan lensa tambahan hp dengan harga 1 jutaan atau lebih.
Similar Posts:
- Smartphone Dengan Fitur Kamera Terbaik Di Tahun 2016
- Turun Harga! Vivo V5 Lite Si Raja Selfie Kini Dibanderol 2 Jutaan Saja
- DAFTAR HARGA KAMERA CANON 2019
- 3 Smartphone Dengan Fitur Kamera Terbaik Saat Ini
- Daftar Harga Kamera Mirrorless Terbaru 2019
- 5 Rekomendasi HP Lenovo Terbaik dan Termurah di Tahun 2019
- Xiaomi Mi Max 2 Jadi Smartphone Dengan Kapasitas Baterai 5000 mAh Termurah!
- Rekomendasi Smartphone Harga 1 Jutaan Dengan Kapasitas Baterai Super Besar
- Bawa 3 Kamera, Samsung Galaxy A7 2018 Kaya Akan Fitur Canggih
- Ini Alasan Mengapa Anda Harus Memilih Produk Smartphone Besutan Xiaomi!
- Dibanderol 5 Jutaan, Oppo F5 Bawa RAM Super 6 GB Dan Kamera Selfie 20 MP
- LG Luncurkan Smartphone Terbaru Dengan 5 Kamera
- Deretan Smartphone Harga 3 Jutaan Terbaik 2017
- 10 Kamera Mini Terbaik dan Termurah
- 8 Rekomendasi Kamera Xiaomi Terbaik 2019
- Review 10 Dry Box Kamera dan Lensa Agar Lebih Aman dan Anti Jamur
- Anjlok! Harga Samsung Galaxy J3 Pro Tinggal 1,4 Jutaan Saja
- 7 Rekomendasi Lensa Kamera Terbaik dan Termurah 2019
- Mau Smartphone Kamera Ganda Termurah, Ini Jawabannya!
- Daftar Harga HP Advan Terbaru 2019
- Dibekali Dengan MiicroSD 2 TB Dan Android Nougat, LG X400 Bakal Dijual Dengan Harga Ramah Dikantong
- 9 Rekomendasi Kamera Sony Terbaik 2019
- Daftar Harga Kamera Nikon Terbaru 2019
- 7 Rekomendasi Smartphone Baterai Besar Terbaik 2019
- Daftar Harga HP Huawei Terbaru 2019
- 9 Tas Kamera Terbaik Yang Wajib Dimiliki Fotografer
- 3 Rekomendasi Smartphone Mid End Samsung Terbaru 2018
- Mau Beli Smartphone Xiaomi? Ada Baiknya Jika Anda Perhatikan Tips Berikut Ini!
- Segera Miliki Vivo V5 Plus, Smartphone Dengan Dukungan Kamera Ala iPhone 7!
- Deretan Smartphone Murah Dengan Body Metal Yang Super Mewah