Funsgi Concrete Pavers

Funsgi Concrete Pavers

Alat berat merupakan alat yang memiliki bentuk serta fungsi yang cukup berat. Dalam proses konstruksi kita membutuhkan sebuah alat untuk memperlancar kerja kita. Alat ini yang sering dinamakan dengan alat berat. Karena ukurannya yang besar dan bobotnya yang lumayan berat. Dengan alat berat ini mampu menyelesaikan permasalahan konstruksi yang membutuhkan tenaga yang besar. Alat berat ini sangat berguna dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya alat ini kita tak perlu repot lagi mengerjakan semuanya dengan manual dan menggunakan metode konvensional. Salah satu alat berat yang akan dibahas adalah Concrete Pavers.

Apa itu Concrete Pavers?

Salah satu alat berat yang digunakan dalam proses pembuatan jalan adalah concrete paver. Seperti namanya, concrete Pavers digunakan untuk mencetak cairan beton yang digunakan dalam proses konstruksi. Alat ini sangat erat kaitannya dengan proses pekerjaan pembuatan beton. Baik concrete paver ataupun Asphalt Finisher Memiliki fungsi yang mirip. Pada alat concrete paver ini mampu menghamparkan beton ready mix. Sebenarnya hal ini juga bisa dilakukan oleh Asphalt Finisher. Pada alat ini menggunakan sistem berupa slipform. Alat ini digunakan dalam pengecoran jalan raya yang berupa beton bukan aspal. Atau kita mengenalnya dengan rigid pavement. Alat ini mencetak secara terus menerus disertai dengan jaminan kualitas, kerataan, kemiringan serta titik percetakan yang cukup akurat. Tidak hanya itu, alat concrete paver juga digunakan untuk membuat rigid jalan berupa beton baik lapangan parkir mobil, lapangan parkir pesawat terbang, basement, lantai pabrikan, gudang dan lainnya dimana lantai tersebut membutuhkan sebuah kerataan. Concrete paver atau dengan nama lain adalah concrete slip form ini memiliki ukuran lebar mulai dari dua meter sampai 15 meter.

Metode Kerja Concrete Pavers

Sistem kerja dari Concrete Paver sehingga menghasilkan ratusan beton adalah dengab menyegarkan beton untuk ditempatkan di lokasi depan auger. Auger ini diatur untuk perataan beton pada bagian tamper bar. Kemudian alat tersebut dibantu oleh vibrator. Selanjutnya, hidrolik vibrator ini akan mengkoordinasikan beton. Nantinya bar tamper akan mendorong agregat yang berukuran cukup besar hingga berada di bawah permukaan. Concrete ini nantinya akan dialirkan menuju finishing pan. Disini kita bisa mengatur Leveling dan juga perataan secara otomatis. Pada unit Concrete Paving ini dilengkapi oleh unit penggerak track system. Alat ini dilengkapi oleh 2 track, 3 track atau yang paling banyak adalah 4 track dimana sistemnya tergantung dari mesin dan juga keperluan kerja.

Loading...

Pada bagian sistem hidrolik dari alat ini diatur oleh sistem elektronik mulai dari menggerakkan unit, leveling pada finishing pan, steering system dan juga operasi track sistem.

Fungsi dari Concrete Paving

Fungsi utamanya dari alat ini adalah sebagai alat pencetak beton. Dimana beton ready mix dimasukkan ke dalam alat dan dicampurkan bersama agregat lainnya untuk menghasilkan beton yang bisa digunakan sebagai pembuat jalan, pembuat lantai perkiraan, pembuatan lantai gudang, dan lainnya. Concrete paver juga memiliki kelebihan yang membuatnya banyak dipilih. Keunggulan dari alat ini yaitu bisa membuat beton yang memiliki ukuran seragam dan sama. Bahkan kita juga bisa mengatur level dan karakteristik dari beton yang hendak dicetak. Hasilnya pun rata dan seimbang. Namun concrete paver juga memiliki kekurangan, sebagai alat pencetak yang perfek pastinya membutuhkan koordinasi yang tepat di alat dan mesinnya dengab begitu prosesnya akan jadi lambat. Alat ini kurang cocok digunakan untuk proses pencetakan cepat disamping kualitas cetakkanhya yang rapi.