Sandiaga Uno Bantah Minta Yenny Wahid Jadi Timses Prabowo

hariannusantara.com

Sandiaga-Uno-Utamakan-Kreativitas-Untuk-Kampanye-Sehat

Hariannusantara.com – Bakal cawapres Sandiaga Uno bersilaturahim ke kediaman almarhum Presiden Keempat Abdurrahman Wahid (Gus Dur), di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (10/9/2018). Kedatangan Sandiaga disambut oleh anak Gus Dur Yenny Wahid dan istri Gus Dur Sinta Nuriyah. Sandiaga Uno mengaku kedatangannya ke kediaman Presiden keempat RI, Abdurrahman Wahid (Gus Dur) bukan bermaksud membujuk Yenny Wahid masuk ke dalam timnya.

Menurut dia, kedatangannya hanya sekadar silaturahim kepada keluarga tokoh nasional sekaliber Gus Dur. Menurut dia, Yenny sebagai bagian dari keluarga Gus Dur, merupakan salah satu pencetak pejuang keberagaman dan toleransi. Karena itu, ia melanjutkan, posisi Yenny saat ini lebih diperlukan sebagai orang yang merawat keberagaman. Sandiaga menegaskan, saat ini, tokoh-tokoh bangsa memiliki tugas kita ada tugas yang lebih penting.

“Saya tidak dalam posisi mengundang (Yenny Wahid). Saya tidak ingin saling tarik-tarikan kayak transfer, kata pak Prabowo. Jangan seperti transfer pemain sepak bola, saling panas panasan terus tarik menarik,” kata dia.

Tugas itu tak lain adalah menjaga Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2019 berjalan sejuk, teduh, damai, dan rukun. Namun, perempuan bernama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid itu mengaku dirinya ditawarkan masuk ke dalam tim sukses Prabowo-Sandiaga. Hal itu, kata dia, dinyatakan langsung oleh Sandiaga dalam kunjungannya.

Loading...

Baca juga:
– PAN Kecewa Demokrat Setengah Hati Dukung Prabowo-Sandi
– Pengganti Wagub DKI Masih Tunggu Keppres Pemberhentian Sandiaga

Menurut dia, tak hanya Sandiaga yang meminta dirinya bergabung. Dari pihak yang berbeda, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah lebih dulu datang dan menyampaikan tujuannya. Namun, saat ini Yenny masih menimbang pilihan yang ada. Pasalnya, masih akan ada pembicaraan dari kedua belah pihak.  Dalam waktu dekat, kata dia, bakal calon presiden (capres) Prabowo juga berencana datang ke kediamannya. Ia mengatakan, dirinya akan menghormati segala proses komunikasi yang terjalin.