Hariannusantara.com – Seperti yang sudah diprediksi jalannya laga antara Persija dan Persib yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018) kembali menelan korban. Pasalnya laga tersebut meninggalkan duka bagi Persija setelah kehilangan suporter mereka Haringga Sirila yang tewas dikeroyok dikeroyok massa suporter tuan rumah, Bobotoh, di area parkir stadion.
Warga Cengkareng, Jakarta Barat ini dipukuli menggunakan balok kayu hingga helm. Mulai dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, oficial Persib, hingga Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengutuk tragedi yang menewaskan Haringga. Kapten Persija Ismed Sofyan pun tak bisa menutupi kegeramannya atas kasus tewasnya suporter yang kembali terulang di dunia sepakbola nasional. Emosi kapten Persija itu pun sempat meledak.
Apalagi, korbannya kali ini adalah anggota Jakmania, suporter setia pendukung timnya. Ismed meminta PSSI dan kepolisian untuk bertindak tegas menangani kasus ini. Pemain berusia 39 tahun itu berharap jangan ada lagi nyawa yang jadi tumbal kerasnya rivalitas di sepak bola. Ini sendiri bukan kali pertamanya pertandingan sepakbola di Indonesia yang menelan korban, kabarnya Haringga merupakan 5 dari salah satu The Jack yang harus merenggut nyawa.
Baca juga:
– Big Match Persib Kontra Persija Dijaga Ribuan Polisi
– Di Gelontor Modal Asing, IHSG Diramalkan Menguat
“Biadab! Sudah tak punya hati nurani lagi (pengeroyok korban). PSSI harus jeli melihat kasus ini dan pihak kepolisian harus usut masalah ini. Jangan biarkan akan ada korban berikutnya!” kata Ismed dengan nada keras, Senin (24/9/2018).