Hariannusantara.com – Terletak berdekatan dengan samudera Hindia, membuat Kabupaten Bantul menawan dengan banyak pantai yang dapat memanjakan mata. Meskipun berpasir hitam, namun wisatawan tak pernah bosan untuk mengunjungi deretan pantai di Kabupaten Bantul tersebut. Salah satunya adalah Pantai Pandansari. Deburan ombak lembut yang memanjakan telinga dan medan tempuh mudah membuat pantai-pantai di Bantul selalu dipadati pengunjung.
Beberapa dari mereka sekedar ingin menghilangkan rasa penat ataupun bersantap kuliner ikan bakar yang dijual di sepanjang pesisir pantai. Pantai Pandansari terletak di Desa Patehan, Gadingsari, Sanden, Bantul. Wisata satu ini berada di deretan pantai lain seperti Pantai Goa Cemara, Pantai Samas, Pantai Pandansimo, dan Pantai Kuwaru. Dari kota Yogyakarta berjarak sekitar 30 KM dan dapat ditempuh dalam waktu 1,5 jam.
Sayangnya, masih belum ada angkutan umum yang dapat mencapai lokasi Pantai Pandansari. Sebutan Pandansari bermula ketika di pantai tersebut banyak pohon pandan yang tumbuh liar. Kalah pamor dengan pantai-pantai di sekitarnya, membuat pantai satu ini sepi dari pengunjung. Meskipun begitu, kondisi fisik yang diberikan justru lebih bersih dan rapi dari pantai-pantai sekitarnya. Jika berkunjung pada pagi hari, Pantai Pandansari menjadi tempat memancing bagi warga sekitar.
Baca juga:
– Pemda Aceh Utara Siapkan Rp 2,6 M Untuk Wisata Pantai Bantayan
– Pantai-Pantai Menarik di Bali, Tak Hanya Kuta dan Pandawa
Pantai Pandansari menjadi satu-satunya pantai di Yogyakarta yang memiliki mercusuar. Bukan hiasan semata, mercusuar setinggi kurang lebih 40 meter dengan anak tangga melingkar tersebut dapat dinaiki hingga ke puncaknya. Mercusuar Kalajivamasti dibangun pada tahun 1996 dan baru digunakan pada tahun 1997 sebagai tanda atau rambu dan penerangan bagi kapal yang berlayar di malam hari. Hanya dengan merogoh uang sebesar Rp 5.000,00 sebagai dana kebersihan, kita dapat masuk dan menikmati keindahan yang disajikan dari atas.
Similar Posts:
- Mengintip Indahnya Ladang Bawang Kretek Bantul Yogyakarta
- Virgin Beach, Wisata Pantai Eksotis Di Bali Yang Harus Anda Kunjungi
- Sketsa Gambar Pemandangan Pantai
- Liburan Sembari Mengenang Saksi Cinta Sangkuriang Di Pantai Tanjung Layar
- Pesona Malang: Pantai Tiga Warna Pesona Tersembunyi Di Kawasan Malang Selatan
- Gambar pemandangan pantai
- Gambar Pemandangan Pantai Hitam Putih
- Gambar Sketsa Pemandangan Pantai
- Dianggap Berbahaya, Wisatawan Di Pantai Selatan Garut Dilarang Berenang
- Keindahan Hamparan Pantai Kolbano NTT
- Pesona Pantai Di Kabupaten Banten Yang Membuat Anda Ingin Segera Berlibur
- Titik Nol Kilometer Yogyakarta, Pesona Eropa di Tengah Pulau Jawa
- Download Gambar Pemandangan
- Gambar Pemandangan Sunset
- Tempat Berikut Jadi Alternatif Wisata Raja Ampat Versi Murah, Di Malang Juga Ada Lho!
- Penginapan Seru Berteman Debur Ombak Di Jogja
- Pesona Macao, Perpaduan Tiga Budaya Yang Cantik Abis!
- Pantai-Pantai Menarik di Bali, Tak Hanya Kuta dan Pandawa
- Baru Putus Dengan Calvin Harris, Foto Taylor Swift Ciuman Dengan Tom Hiddleston Beredar
- Wajib Dikunjungi! 4 Tempat Wisata Di Bali Ini Masih Perawan
- Pecinta Paralayang, Wajib Datang Ke 5 Tempat Ini!
- Wisata Wajib Bagi Anda Yang Berlibur Ke Yogyakarta
- Liburan Ke Jember Belum Lengkap Jika Tak Mampir Kesini!
- Pulau Leebong, Destinasi Wisata Baru Di Indonesia Yang Jadi Favorit Turis Mancanegara
- Gambar Sketsa Pemandangan Alam
- Gambar Pemandangan hd
- Deretan Pantai Hingga Bukit-Bukit Indah, Pesona Wisata Tulungagung Siap Menemani Liburan Akhir Pekan
- Gambar Pemandangan di Buku Gambar
- Sketsa Gambar Pemandangan Laut
- Tak Harus Gunung Dan Pantai, Spot Tertentu Juga Menyuguhkan Keindahan Sunrise Terbaik