Daftar Harga Laptop Asus Terbaru 2019

Sebagai salah satu brand smarthpone dan juga laptop yang cukup terkenal,membuat Asus banyak melakukan inovasi untuk membuat brand brand yang mampu bersaing dengan para pesaingnya di pasar elektronik dunia.

Asus dikenal sebagai salah satu brand laptop yang menghadirkan laptop dengan teknologi yang canggih dan mempunyai spesifikasi yang cukup tinggi tentunya seperti laptop gaming yang mereka produksi.

Pada tahun 2019 ini Asus telah merilis beberapa laptop atau notebook keluaran terbaru yang memiliki teknologiĀ  canggih didalamya.jika kalian ingin memiliki notebook Asus tetapi bingung memilih yang mana,disini saya akan mereview beberapa notebooke Asus keluaran terbaru yang patut kalian miliki.

Daftar Harga Laptop Asus Terbaru 2019

1.Asus VivoBook Ultra A412

Yang pertama adalah laptop Asus VivoBook Ultra a412,laptop Asus ini memiliki desain yang elegan dengan bentuk bodi yang compact dan memiliki ukuran layar 14 inci.hal ini yang tentunya membuat Asus VivoBook Ultra a412 sangat pas untuk kalian yang tidak terlalu menyukai laptop dengan ukuran yang cukup besar maka Asus VivoBook Ultra a412 menjadi salah satu alternifnya.berikut merupakan spesifikasi lengkap laptop Asus VivoBook Ultra a412.

Loading...
  • Ukuran 320x210x19 mm dengan berat 1500 gram
  • Layar 14 inci full HD dengan resolusi layar 1920 x 1080 piksel
  • Sistem Operasi menggunakan Windows 10
  • Prosesor Asus VivoBook Ultra a412 terbagi menjadi 3 kategori yaitu Intel Core i3,Intel Core i5 dan Intel Core i7
  • RAM 4GB(DDR4),8GB(DDR4)
  • Penyimpanan 512GB SSD
  • VGA Intel UHD Graphics 620 dan Nvidia GeForce MX250
  • USB 3.1

Harga

  • Core i3 4GB/512GB = Rp.7.599.000
  • Core i5 8GB/512GB = Rp.10.299.000
  • Core i3 4GB/512GB GeForece MX250 = Rp.8.599.000
  • Core i5 8GB/512GB GeForce MX250 = Rp.11.299.000
  • Core i7 8GB/512GB GeForce MX250 = Rp.13.799.000

2.Asus VivoBook Ultra A412 Ryzen

Asus VivoBook Ultra A412 Ryzen merupakan tipe yang hampir sama dengan Asus VivoBook Ultra A412 bedanya jika laptop yang sebelumnya menggunakan prosesor intel pada laptop yang ini menggunakan prosesor AMD Ryzen Mobile 3000,tentu saja Asus VivoBook Ultra A412 memiliki harga yang lebih terjangkau ketimbang dengan versi Intelnya.berikut ini merupakan spesifikasi lengkap dan juga harganya.

  • Ukuran 320x210x19 mm dengan berat 1500 gram
  • Layar 14 inci full HD dengan resolusi layar 1920 x 1080 piksel
  • Sistem Operasi menggunakan Windows 10
  • Prosesor AMD Ryzen Dual Core dan AMD Ryzen Quad Core
  • RAM 4GB(DDR4),8GB(DDR4)
  • Penyimpanan 1TB HDD
  • VGA AMD Radeon Vega 3 dan AMD Radeon Vega 8
  • USB 3.1

Harga

  • Ryzen 3 Radeon Vega 3 4GB/1TB = Rp.6.599.000
  • Ryzen 5 Radeon Vega 8 8GB/1TB = Rp.8.599.000

3.Asus VivoBook Ultra K403

Yang terakhir adalah Asus VivoBook K403,laptop ini mempunyai desain yang simpel tetapi elegan dengan bodi yang compact membuat tampilan Asus VivoBook Ultra K403 sangat menawan.laptop ini juga mempunyai fitur yang bernama ErgoLift Design yang membuat posisi keyboard sedikit miring sebesar dua derajat.

Asus VivoBook Ultra K403 juga memiliki spesifikasi yang tak kalah canggih dengan dua laptop Asus yang telah kita bahas tadi.berikut ini merupakan spesifikasi ldan harga lengkap Asus VivoBook Ultra K403.

  • Ukuran 323x208x16.5 mm dengan berat 1300 gram
  • Layar 14 inci full HD dengan resolusi layar 1920 x 1080 piksel
  • Sistem Operasi menggunakan Windows 10
  • Prosesor terbagi menjadi 2 kategori yaitu Intel Core i3,Intel Core i5
  • RAM 4GB(DDR4),8GB(DDR4)
  • Penyimpanan 512GB SSD
  • VGA Intel UHD Graphics 620
  • USB 3.1

Harga

  • Core i3 4GB/512GB = Rp.8.099.000
  • Core i5 8GB/512GB = Rp.10.799.000